Otomotifnet.com - Bos Dorna Sport, Carmelo Ezpeleta dan Carlos Ezpeleta, sporting director Dorna Sport sidak pembangun sirkuit Mandalika, NTB.
Ia datang atas undangan dari pengelola sirkuit Mandalika, Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), (28/10/19).
Meski fakta di lapangan proses sirkuit Mandalika baru proses awal dan belum sampai pemancangan fondasi.
Bos Dorna Sport, Carmelo Ezpeleta, datang ke Mandalika untuk kedua kalinya dan melihat sejauh mana perkembangan sirkuit balap yang jadi host MotoGP Indonesia 2021 mendatang.
(Baca Juga: ITDC Kejar Target Pembangunan Sirkuit MotoGP Mandalika, Incar Jatah Tes Pra-Musim Sebentar Lagi)
Tentu harapan Carmelo Ezpeleta, sirkuit jalan raya Mandalika segera terealisasi sehingga pentas MotoGP di Indonesia bisa terwujud setelah beberapa tahun belakangan hanya jadi wacana.
Indonesia sendiri bukan pertama kalinya menggelar pentas balap MotoGP.
Indonesia pernah menggelar ajang balap motor bergengsi dunia itu di 1996-1997 saat namanya masih GP 500 (sejak 2002 berubah jadi MotoGP).
CEO Dorna Sports juga mengungkapkan optimismenya dengan MotoGP Indonesia di sirkuit jalan raya Mandalika nanti.
Tak hanya fanatikan MotoGP dari seluruh dunia, khususnya Asia dan sekitarnya.
Hal tersebut mampu menggerakkan perekonomian masyarakat di sekitar Mandalika sebagai host MotoGP.
Kedatangan promotor MotoGP Dorna Sport disambut oleh Abdulbar M. Mansoer, Direktur Utama ITDC, yang didampingi oleh Setda Pemprov Nusa Tenggara Barat, H. Ridwansyah dan Sekda Lombok Tengah, H. M. Nursiah.
Carmelo Ezpeleta juga mengungkapkan keyakinan bila ITDC bisa menyelesaikan pembangunan sirkuit jalan raya ini pada akhir 2020.
(Baca Juga: Tiket MotoGP Mandalika Sudah Mulai Dijual, Tapi Terbatas, Hanya 10-20 Ribu Tiket)
Target selesai di 2020 itu dengan tujuan pembalap dan tim MotoGP bisa beradaptasi dulu dengan sirkuit jalan raya Mandlika.
Rencananya, sirkuit jalan raya Mandalikan masuk dalam kalender tes pramusim MotoGP yang diperkirakan berlangsung pada Februari 2021.
Semoga saja pembangunan sirkuit jalan raya Mandalika yang digadang-gadang jadi host MotoGP Indonesia 2021 bisa terwujud.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Instagram/@itdc_id |
KOMENTAR