Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

KIA Picanto Perlahan Bangkit, Tingkatkan Pamor Andalkan Lengkapnya Fitur

Ignatius Ferdian - Sabtu, 1 Februari 2020 | 10:30 WIB
Kia Picanto GT Line
Ibnu Jundi
Kia Picanto GT Line

Otomotifnet.com - Jadi lini produk asal Korea yang pernah berjaya di masanya, KIA Picanto kini mencoba membangkitkan kejayaannya.

Memang kemunculan generasi pertamanya di tahun 2004 sebagai mobil city car membuatnya banyak diminati dari segi desain, performa, maupun fitur secara keseluruhan.

Namun hari ke hari, pamornya bisa dibilang meredup, namun ini KIA cari cara supaya kembali naik dengan beberapa cara.

"Sedikit berbeda dengan generasi sebelumnya, KIA Picanto generasi terbaru yang didatangkan di Indonesia memiliki spesifikasi yang mumpuni," ujar Ridjal Mulyadi, Promotion Department Head PT Kreta Indo Artha (KIA) (31/1).

(Baca Juga: KIA Seltos, Rio Sampai Grand Sedona Bisa Dijajal, Catat Lokasi Dan Tanggalnya!)

Ridjal mengklaim, KIA Picanto generasi terbaru di Indonesia yang hadir dalam trim GT Line merupakan varian tertinggi dan paling lengkap di kelasnya.

Kelengkapan fitur menjadi salah satu selling point utama untuk membangkitkan pamor KIA Picanto di Indonesia.

"Seperti contoh, sunroof. Hanya KIA Picanto yang punya dan tidak ada di rival yang sekelasnya," tegas Ridjal.

Selain itu, PT KIA yang berada di bawah naungan Indomobil Group menjadi kekuatan KIA untuk menjaga eksistensi KIA Picanto di Indonesia.

"Kami berharap jaringan aftersales service bisa tersebar luas di seluruh wilayah Indonesia, memudahkan pemilik KIA Picanto terhadap pelayanan purnajual," tekan Ridjal.

Kia Picanto GT Lebih Nyaman Ketimbang Brio RS, Bantingan Suspensi Kuncinya

Untuk urusan kenyamanan, Kia Picanto GT Line bisa dibilang di atas Honda Brio RS.

Bukannya tanpa alasan, Picanto unggul terutama dalam bantingan suspensi.

Memang tidak bisa dibilang lembut, tapi kalau dibanding Brio RS jelas lebih lembut mobil asal Korea Selatan ini.

Busa jok juga tidak terlalu keras ketika dibuat duduk, baik di depan maupun di baris belakang.

(Baca Juga: Honda Brio Satya Baru Bisa Tembus 30,11 Km/Liter, Konsumsi BBM Dekati NMAX)

Jok Kia Picanto GT Line sudah dilapis kulit
Ibnu Jundi
Jok Kia Picanto GT Line sudah dilapis kulit

Semakin menarik karena jok hingga lingkar kemudi sudah dilapis dengan material kulit.

Lalu yang tidak bisa terbantahkan tentu saja soal kekedapan kabin.

Saat kami lakukan tes road noise dengan metode melaju konstan dengan kecepatan 60 km/jam, Picanto GT Line menorehkan angka yang cukup baik di 61 dB.

Suara deru ban tidak terlalu terdengar meskipun masih ada sayup-sayup suara dari luar.

Sementara Honda Brio RS mencatatkan angka 61,7 dB.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa