Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Civic Nouva Telan Mesin Type R, Jadi Modifikasi Termahal?

Panji Nugraha - Kamis, 13 Februari 2020 | 18:15 WIB
Honda Civic Nouva Telan Mesin Type R, Jadi Modifikasi Termahal?
Dok. Otomotif
Honda Civic Nouva Telan Mesin Type R, Jadi Modifikasi Termahal?

AC ikut ganti akibat mempertahankan sistem wiring CAN Bus, sektor interior juga mengalami perombakan besar.

Ini karena Ricky memboyong perangkat AC Civic FD2 Type R ke dalam kabin.

Dengan pertahankan AC bawaan, maka ECU tetap aman membaca data yang masuk.

Tapi karena evaporator dan ekspansi FD2 Type R lebih gede dari bawaan Nouva, maka dasbor wajib dimodifikasi agar muat.

Mesin K20, namun seluruh komponen, elektrikal, harness, pakai bawaan FD2 Type R
Dok. Otomotif
Mesin K20, namun seluruh komponen, elektrikal, harness, pakai bawaan FD2 Type R

Selain itu, steering column juga ikutan mundur karena pakai FD2 Type R.

Urusan kemudi ini juga bikin ribet. Karena Ricky mesti mengawinkan steering column FD2 Type R dengan steering rack Civic Nouva.

“Kalau ditotal-total, posisi setir dan dasbor mundur sekitar 30 cm,” terang pria ramah ini.

Karena pakai wiring bawaan Civic Type R tahun 2007, switch AC, pengunci pintu serta alarm pun ikut terpasang.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa