Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

DFSK Glory 560 Satu Tahun Penjualan, Sukses Jadi Tulang Punggung Kendaraan Penumpang

Panji Nugraha - Jumat, 24 April 2020 | 15:25 WIB
DFSK Glory 560
DSFK
DFSK Glory 560

Otomotifnet.com - Sudah satu tahun DFSK Glory 560 dijual di Indonesia, sejak pertama kali dilaunching di event Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019.

Sejak pertama kali dijual, PT Sokonindo Automobile (DFSK Indonesia) mengklaim produknya langsung mendapat respon yang sangat positif.

Bahkan, DFSK Glory 560 menjadi line up model terlaris yang ditawarkan oleh DFSK Indonesia.

Klaim ini dibuktikan dengan penjualan sepanjang 2019, periode April-Desember mencatatkan penjualan sebanyak 1.275 unit.

Baca Juga: DFSK Beri Kemudahan Purnajual Super Cab, Ada 6 Program, Service Bisa Antar Jemput

Angka ini sukses menjadikan DFSK Glory 560 sebagai tulang punggung utama penjualan kendaraan penumpang DFSK di Indonesia.

Kontribusinya mencapai 70% dari total penjualan kendaraan penumpang, sedangkan 30% dari total penjualan DFSK selama tahun 2019.

“Kami ingin mengucapkan terimakasih atas kepercayaan konsumen DFSK yang memilih untuk menggunakan DFSK Glory 560 sebagai solusi mobilitas mereka di berbagai kegiatan sehari-hari,"

"Ini menjadi pertanda bahwa DFSK Glory 560 yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan, harapan, dan selera konsumen di Indonesia akan sebuah kendaraan sport utility vehicle (SUV),” ungkap Arviane D Bahar, PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile (DFSK Indonesia), melalui keterangan resmi.

Pihak DFSK sendiri, melakukan penelitian untuk mengetahui karakteristik pembeli DFSK Glory 560 di kuartal pertama 2020.

"Kalau secara profile pembeli DFSK Glory 560, banyak didominasi oleh orang-orang yang berjiwa muda dan sporty,"

"Rata-rata yang pembeli DFSK Glory 560 berprofesi sebagai pengusaha dan berada di rentang umur produktif bekerja," sambung Arviane.

Sebagai informasi, DFSK Glory 560 memiliki dua pilihan mesin, 1.5L dan 1.8L.

Baca Juga: Glory 560 Dijejali Turbocharged, DFSK : Cocok Untuk Kendaraan Urban

DFSK Glory 560 melahap tanjakan pasir
DFSK
DFSK Glory 560 melahap tanjakan pasir

Untuki mesin 1.5L Turbocharged CVT yang memiliki daya maksimum mencapai 150 PS dan torsi hingga 230 Nm.

Sedangkan DFSK Glory 560 dengan mesin 1.8L berpadu transmisi CVT yang menghasilkan tenaga maksimal 139 PS dan Torsi 187 Nm.

Dilengkapi pelek sport alumunium 17 inci yang meningkatkan kemampuan Glory 560 untuk beradaptasi dengan berbagai kondisi jalan, sampai Roof Rail yang menegaskan kesan sporty.

Tampilan yang sporty DFSK Glory 560 ditunjang dengan desain interior yang nyaman, mewah, dan modern untuk seluruh penumpang.

DFSK Glory 560 dijejalkan floating head unit dengan layar sentuh 8 inci dilengkapi navigasi GPS, Radio, sambungan bluetooth, GPS Navigation, Mirroring Smartphone (iOSdan Android), sampai kamera belakang untuk memudahkan parkir.

Promo DFSK Glory 560 Selama April Vaganza

Konsumen dapat memiliki DFSK Glory 560 dengan harga menarik, mulai dari Rp 196,5 juta (OTR DKI Jakarta).

Selain itu, selama pembelian selama April Vaganza kali ini konsumen juga akan mendapatkan sejumlah penawaran menarik.

Setiap pembelian DFSK Glory 560 selama April ini akan mendapatkan cashback nilai menarik, hingga program pembiayaan dengan bunga 0 persen.

Cicilan ringan mulai Rp 2 jutaan, sampai hadiah langsung berupa logam mulia dan smartphone.

DFSK Glory 560
DFSK
DFSK Glory 560

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa