Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Terra VL A/T 4x2, Fiturnya Lengkap, Ada Pengingat Pindah Jalur

Toncil - Kamis, 7 Mei 2020 | 16:15 WIB
Nissan Terra 2.5 VL A/T 4x2
Bimo/Otomotifnet.com
Nissan Terra 2.5 VL A/T 4x2

KENYAMANAN

Kabin Nissan Terra punya ruang yang cukup luas. Bahkan untuk bangku belakang sekalipun.

Kaki para penumpang tak lekas pegal. Menambah kenyamanan ketika perjalanan jauh. Bisa jadi hal ini karena dimensi Terra juga lebih besar.

Untuk sisi pengendara jadi lebih spesial. Karena bangkunya sudah mengandalkan pengaturan sistem elektronik.

Suspensinya, Nissan lebih memilih sistem double wishbone di bagian depan dan belakang pakai multi-link.

Ruang baris kedua Nissan Terra 2.5L VL AT 4x2 cukup lega
Bimo/Otomotifnet.com
Ruang baris kedua Nissan Terra 2.5L VL AT 4x2 cukup lega

Efeknya setiap ‘kaki’ punya pergerakan yang lebih maksimal dan memberi efek kenyamanan.

Saat dipakai kondisi aspal perkotaan, jelas tidak ada masalah. Semua mampu dilahap dengan baik.

Hanya saja ketika kecepatan tinggi, mobil dengan sasis ladder frame ini masih menyisakan tingkat limbung.

Hal yang wajar pada mobil dengan sasis seperti ini dan ground clearance tinggi. 

DATA SPESIFIKASI

Mesin     : YD25DDTI, 2.488 cc, common rail, turbocharged

Tenaga Maksimal    : 193,88 dk/3.600 rpm

Torsi Maksimal     : 450 Nm/2.000 rpm

Rem Depan     : Cakram berventilasi

Rem Belakang  : Teromol

Suspensi Depan     : Double wishbone

Suspensi Belakang  : Multi-link (5 link)

Transmisi          : Otomatis 7 percepatan

Dimensi

Panjang x lebar x tinggi     : 4.895 x 1.865 x 1.830 mm

Jarak Sumbu Roda        : 2.850 mm

Ground Clearance        : 225 mm

Ban  : 255/60 R18

Pilihan Warna : 5

Nissan Terra 2.5L VL AT 4x2
Bimo/Otomotifnet.com
Nissan Terra 2.5L VL AT 4x2

Editor : Toncil
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa