Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harley-Davidson Street Sasis Dirombak, Tangki Merzy Serba Hitam jadi Sangar

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 23 Mei 2020 | 08:00 WIB
Harley-Davidson (H-D) Street 500 garapan Rom’s Cycle Works (RCW)
Gombak/otomotifnet.com
Harley-Davidson (H-D) Street 500 garapan Rom’s Cycle Works (RCW)

Oiya ada pula sisi style cafe racer, tentu di jok bagian buritan.

Modelnya seolah ada buntut tawon, yang dibuat dengan permainan busa dan kulit joknya.

Jok ini ternyata permintaan Dado, yang bermukim di daerah Manahan Solo. “Biar bisa buat boncengan,” potong Rommy.

Yang unik penempatan spidometer, yang terletak di kiri bawah dekat tangki, bukan di setang.

Jok Harley-Davidson (H-D) Street 500 ini dibikin ujungnya ala buntut tawon tapi aslinya bisa buat boncengan
Gombak/otomotifnet.com
Jok Harley-Davidson (H-D) Street 500 ini dibikin ujungnya ala buntut tawon tapi aslinya bisa buat boncengan

Sedangkan di bawah jok belakang, tepatnya pada rangka U belakang tertanam 4 buah lampu yang ternyata adalah stoplamp dan sein.

Terus lampu pelat nomor di mana? Ternyata ada di atas pelat nomor belakang, di kanan bawah dekat teromol.

Dengan tampang yang sekarang, maka keinginan Dado untuk punya besutan yang lebih sangar tapi tetap nyaman pun jadi terwujud!

Spidometer bawaan Harley-Davidson (H-D) Street 500 terpasang di samping kiri bawah, bukan di setang
Gombak/otomotifnet.com
Spidometer bawaan Harley-Davidson (H-D) Street 500 terpasang di samping kiri bawah, bukan di setang

+ : Tampilan jauh beda daripada modifnya dahulu
-    : Tanpa sepatbor belakang

Data modifikasi
Pelek depan : Custom jari-jari 3.00x19
Pelek belakang : Custom jari-jari 5.00x17        
Ban depan    : Pirelli 120/70R19
Ban belakang : Pirelli 170/60R17
Knalpot : RCW
Panel tutup aki : RCW
Tangki : KZ200 custom
Teromol : custom
Sepatbor depan    : custom
Jok : custom
Setang : tracker

RCW: 0817-4949-249

Penulis: Gombak

Editor : Antonius Yuliyanto
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa