Jika tanda segitiga TWI sudah menyentuh tapak ban, maka ban harus segera diganti.
Ban yang aus akan menurunkan kapabilitas pengereman dan berisiko licin, khususnya di jalanan basah, sehingga kendaraan mudah tergelincir.
Tentunya, kondisi ini sangat berbahaya bagi keselamatan para pengguna.
Jadi, penting untuk memperhatikan tingkat keausan ban.
Pada umumnya, ban dianjurkan diganti jika telah berjalan sejauh 40.000 hingga 60.000 kilometer.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR