Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pintu Tol Bojong, Pekalongan Sudah 86 Persen, September Ini Ditargetkan Selesai

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 25 Juli 2020 | 13:15 WIB
Progres pembangunan pintu atau exit tol Bojong Pekalongan
YouTube/@Tribun Jateng
Progres pembangunan pintu atau exit tol Bojong Pekalongan

"Pihak PBTR mengatakan Insyaallah pembangunan ini akan kelar bulan November, yang seharusnya lebaran sudah bisa difungsikan," ucap Bupati Asip.

"Namun, karena ada Covid-19 kebijakan mudik juga dibatasi dan yang paling penting cuaca juga sangat mempengaruhi," kata Bupati Asip.

Bupati juga mengungkapkan, Pemkab Pekalongan telah menyiapkan tata ruang baru seiring dengan adanya jalan tol dan exit tol Bojong, yang diharapkan dapat menimbulkan efek ekonomi bagi masyarakat sekitar.

"Pemerintah Kabupaten Pekalongan, sudah menyiapkan tata ruang seiring dengan adanya jalan tol termasuk exit tol ini," tuturnya.

Baca Juga: Tol Pemalang-Batang Retak Sepanjang 20 Meter, Ketahuan Saat Longsor

"Saya berharap kalau exit tol ini jadi, maka arah ke Kajen akan semakin cepat karena jaraknya hanya 1,4 km dari ruas tol ke jalan utama," bebernya.

"Sehingga masuk ke jalur provinsi ruas Wiradesa-Kajen itu akan menjadi sesuatu yang dapat menimbulkan efek ekonomi yang luar biasa untuk Kecamatan Bojong, Kajen dan Wiradesa."

"Karena di daerah Desa Waru nanti juga akan kita buat flyover termasuk lokasinya juga sudah kami petakan," ungkapnya.

Menurutnya, dengan adanya akses keluar masuk jalan tol di exit tol Bojong, diharapkan dapat mempercepat laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Pekalongan pasca pandemi virus corona nanti.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa