Disebutkannya, kalau duamotor tersebut menaikkan penumpangnya dengan jarak sekitar 2 kilometer dari ditemukannya Avanza berisi diduga narkoba jenis ganja kering.
"Sesampai di depan SPBU pertamina Sawah Panjang Lubuk Sikaping, dua unit motor tersebut diberhentikan secara paksa dan satu unit motor dapat diamankan beserta dua orang.
"Namun, satu motor lagi kabur dan menerobos brikade Polisi," katanya.
Selanjutnya, dilakukan pengejaran dan sekitar jarak dua kilometer satu unit motor yang kabur dapat dihentikan dan mengamankan dua orang.
Baca Juga: Toyota Avanza Mencurigakan, Pengemudi Kabur, Isi Kabin Kejutkan Polisi
"Ada satu pelaku berinisial R ditemukan membawa senjata api jenis Air Softgun merek P BARETTA beserta amunisi satu butir," ujarnya.
Ia menyebutkan dua orang diamankan setelah mengakui membawa ganja kering sebanyak 102 paket besar dari daerah Kabupaten Madina, Provinsi Sumatera Utara.
Sedangkan dua orang lagi diminta untuk menjemput dengan alasan karena kecelakaan.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR