Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Terlibat Tabrakan, Pengemudi Lari Polisi Curiga, Isi Kabin Sesuai Dugaan

Irsyaad Wijaya - Jumat, 14 Agustus 2020 | 22:05 WIB
Toyota Avanza berisi lima karung yang di dalamnya ada 102 paket ganja kering siap edar
TribunPadang.com/Istimewa
Toyota Avanza berisi lima karung yang di dalamnya ada 102 paket ganja kering siap edar

Otomotifnet.com - Toyota Avanza diamankan Polda Sumatera Barat usai terlibat tabrakan.

Sebab, usai kecelakaan, pengemudi dan penumpang lari yang bikin polisi langsung curiga.

Ternyata sesuai dugaan setelah isi kabin dibuka.

Kabin Avanza bernopol B 1809 EOJ tersebut berisi berkarung-karung ganja kering dalam 102 paket siap edar.

Baca Juga: Kijang Innova Digrebek di Hotel, Kabin Bikin Tercengang, Penuh Karung Isi Barang Terlarang

Sontak dilakukan pengejaran terhadap dua orang yang lari setelah barang bukti diamankan.

Dua orang dirungkus yang masing-masing berinisial R (21) dan MF (20) oleh Sat Narkoba Polres Pasamaan, Sumbar, (10/8/20).

Untuk kronologi penangkapan dijelaskan Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto.

Kata dia, peristiwa berawal dari adanya laporan dua unit mobil yang mengalami kecelakaan.

Salah satunya Toyota Avanza benopol B 1809 EOJ yang kabinnya berisikan lima karung ganja kering.

"Namun pengemudi dan penumpang Avanza sudah tidak ada, dari keterangan warga setelah kecelakaan ada dua orang yang lari meninggalkan Avanza tersebut," sebutnya.

Dikatakannya, pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap lima karung tersebut dengan disaksikan oleh Kepala Desa Jorong serta masyarakat setempat.

Ia mengatakan kalau lima karung tersebut ternyata berisi paket jenis ganja kering.

Baca Juga: Toyota Avanza Terguling Usai Dipepet, Terlibat Kejar-kejaran, Isi Kabin Jadi Bukti

"Setelah dihitung, ada 102 paket besar. Selanjutnya barang bukti diamankan dan dibawah pimpinan Kasat Resnarkoba dilakukan pencarian terhadap pengemudi Avanza," katanya.

Lebih lanjut, sekitar pukul 07.00 WIB pihaknya melakukan pengintaian terhadap dua motor dengan masing-masing satu orang pengemudi dengan gelagat mencurigakan.

Pihaknya pun menguntit dua unit motor tersebut.

Lalu sekitar pukul 08.45 WIB pihaknya melihat dua unit motor tersebut membonceng dua orang di daerah Kenag Sundatar Kecamatan Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman.

Disebutkannya, kalau duamotor tersebut menaikkan penumpangnya dengan jarak sekitar 2 kilometer dari ditemukannya Avanza berisi diduga narkoba jenis ganja kering.

"Sesampai di depan SPBU pertamina Sawah Panjang Lubuk Sikaping, dua unit motor tersebut diberhentikan secara paksa dan satu unit motor dapat diamankan beserta dua orang.

"Namun, satu motor lagi kabur dan menerobos brikade Polisi," katanya.

Selanjutnya, dilakukan pengejaran dan sekitar jarak dua kilometer satu unit motor yang kabur dapat dihentikan dan mengamankan dua orang.

Baca Juga: Toyota Avanza Mencurigakan, Pengemudi Kabur, Isi Kabin Kejutkan Polisi

"Ada satu pelaku berinisial R ditemukan membawa senjata api jenis Air Softgun merek P BARETTA beserta amunisi satu butir," ujarnya.

Ia menyebutkan dua orang diamankan setelah mengakui membawa ganja kering sebanyak 102 paket besar dari daerah Kabupaten Madina, Provinsi Sumatera Utara.

Sedangkan dua orang lagi diminta untuk menjemput dengan alasan karena kecelakaan.

Sumber: https://padang.tribunnews.com/2020/08/14/satu-unit-mobil-berisi-102-ganja-kering-kecelakaan-di-pasaman-polisi-kejar-pengendaranya?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa