Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Telepon Berdering, Perez Keluar Vettel Masuk, Cuti Bukan Pilihan

Toncil - Jumat, 11 September 2020 | 16:53 WIB
Sergio Perez akan hengkang dari tim BWT Racing Point akhir musim 2020
F1
Sergio Perez akan hengkang dari tim BWT Racing Point akhir musim 2020

Otomotifnet.comSergio Perez akan meninggalkan tim tempatnya bergabung selama 7 tahun, BWT Racing Point (dulu namanya Force India) akhir musim ini.

Sebastian Vettel juga akan hengkang dari tim Scuderia Ferrari F1 Team akhir tahun ini.

Vettel, pemegang gelar juara dunia 4 kali menggantikan posisi Perez pada 2021 saat tim tersebut pakai nama baru, Aston Martin.

Sementara itu, Checo, panggilan Perez manyatakan belum ada rencana cadangan untuk 2021 mendatang.

Baca Juga: Sergio Perez Pisah dari Tim Akhir 2020 Ini, Mengalah Demi Vettel?

“Saya mendapat telepon dari Lawrence Stroll (pemilik tim) kemarin. Tidak ada yang bilang apapun kepada saya, tapi saya sudah mengetahui arah pembicaraannya dan keputusan akhirnya terkonfirmasi kemarin,” sebut Perez.

Meski demikian, Checo menyebut cukup terkejut kalau posisinya digantikan oleh Vettel. Bahkan dalam waktu yang sangat singkat dalam proses penggantiannya.

“Ada beberapa pembicaraan dengan tim sebelum ini, sampai akhirnya mereka bilang seperti itu kemarin,"

"Saya benar-benar tidak menyangka, tapi begitulah adanya,” tambah pembalap berusia 30 tahun ini.

 

Disebutkan juga kalau saat ini semua opsi masih terbuka untuk 2021. Karena Perez masih sangat ingin menambah balap di F1.

“Target saya tetap di F1. Saya merasa masih sangat muda dan terus ingin meraih kemenangan. Untuk cuti panjang, saya belum terpikir. Daripada cuti panjang, saya lebih baik pensiun,” jelas pembalap asal Meksiko ini.

Sementara itu, Vettel sebagai juara dunia 4 kali tentu dipandang lain oleh Lawrence Stroll sebagai pemilik tim dan Otmar Szafnauer, CEO tim.

Keduanya mengidolakan pembalap asal Jerman tersebut. Sehingga, ketika Vettel sebagai ‘agen bebas’ di 2021, keduanya sangat berusaha menarik Vettel.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa