Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panel Instrumen Diubah Dari Positive ke Negative Display, Modal Mulai Rp 80 Ribuan

Isal,Ignatius Ferdian - Sabtu, 30 Januari 2021 | 20:50 WIB
Perbedaan Postive Display dengan Negative Display
GridOto.com
Perbedaan Postive Display dengan Negative Display

Otomotifnet.com - Buat yang bosan dengan tampilan panel indikator digital model positive display di motor bisa dicoba pakai model negative display.

Dengan ubahan jadi negative display, otomatis tampilan panel instrumen motor jadi tampak lebih kekinian.

Untuk ubahannya, dari panel instrumen digital yang tadinya positive display menjadi negative display cukup dengan sesuaikan polarizernya.

Namun untuk melakukan hal itu, pemilik harus bongkar panel instrumen digital motor.

Baca Juga: Spidometer Bisa Dibikin Meriah, Warna Berubah Cuma Tekan Remot

Panel instrumen NMAX 155 2018 sudah full digital negative display
Roro Aveline
Panel instrumen NMAX 155 2018 sudah full digital negative display

Kemudian lepaskan LCD dari cangkang atau rumah panel instrumen digital motor.

"Pada LCD yang ada di panel instrumen digital itu mempunyai sudut pembiasan terhadap polarizernya," buka Aris Dianto, owner bengkel spesialis panel instrumen digital, Ramet Speed 2.

"Nah, supaya jadi negative display cukup ubah sudut polarizernya saja, misalnya standarnya 0 derajat, digeser ke 30 atau 90 derajat," tambah pria yang akrab disapa Aris ini.

Saat mengubah sudut polarizer kalian harus hati-hati agar tidak merusak LCD.

Baca Juga: Spidometer Digital Buram, Sunburn Penyebab, Begini Cara Mengatasinya

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa