Sedangkan pengendara motor lainnya, Jumain (42), warga Desa Sandeley Kecamatan Kuaro Kabupaten Paser, masih sempat tertolong.
"Jumain mengalami luka pada bagian kaki sebelah kiri," ungkap Hani.
Kecelakaan berawal saat kedua motor melintas dari arah Penajam Paser Utara menuju Kabupaten Paser, berpapasan dengan sebuah mobil.
Dengan kondisi jalan yang licin dan berliku, membuat Avanza tersebut dari arah Long Ikis menuju ke Babulu kehilangan kendali.
Baca Juga: Suzuki Carry Remuk Terkulai, Disambar Daihatsu Gran Max, Toyota Avanza Parkir Kena Imbas
Hingga akhirnya menabrak dua motor yang beriringan.
"Mobil larut ke jalur kanan, tiba-tiba dari arah berlawanan, datang dua motor beringan, hingga terjadi tabrakan,” kata Iptu Hani.
Sementara pengemudi mobil beserta penumpangnya tidak mengalami luka serius.
Informasi yang diperoleh, korban kecelakaan dibawa ke Puskesmas Long Kali, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR