Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Total 205 Motor Berknalpot Brong Ditahan Polisi, Hasil Razia Serentak 5 Polsek di Solo

Ignatius Ferdian - Minggu, 14 Maret 2021 | 16:15 WIB
Ratusan motor yang menggunakan knalpot bising diamankan jajaran Satlantas Polresta Solo dibantu Tim Sparta Polresta Solo dan Polisi Militer.
(Dok Humas Polresta Solo)
Ratusan motor yang menggunakan knalpot bising diamankan jajaran Satlantas Polresta Solo dibantu Tim Sparta Polresta Solo dan Polisi Militer.

Ini dilakukan guna memberikan jaminan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat terhadap keberadaan kendaraan berknalpot bising.

Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengatakan pihaknya tidak akan mentoleransi para pengguna kendaraan knalpot bising.

Para pengguna kendaraan knalpot bising yang terjaring operasi kepolisian akan langsung ditindak tegas, bahkan motor akan dikandangkan.

"Penggunaan knalpot brong selalu meresahkan masyarakat karena sudah melebihi ambang batas kebisingan," kata Kapolresta.

Baca Juga: Motor Knalpot Brong Gencar Disita Polisi, Kalau Knalpot Racing Aftermarket Suara Standar Ikut Ditilang Juga?

Kapolresta menyebut pengendara knalpot bising sangat menggangu ketenangan masyarakat.

Tak sedikit para pengendara knalpot bising sering beroperasi pada malam hari hingga dini hari.

“Operasional mereka ini sering dilakukan di malam hari hingga dini hari,” ungkapnya.

Sumber: https://regional.kompas.com/read/2021/03/14/102027678/dalam-semalam-polisi-sita-ratusan-sepeda-motor-berknalpot-brong-di-solo?page=all#page2

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa