Otomotifnet.com - Menarik untuk mengupas biaya kepemilikan atau Total Cost of Ownership (TCO) Nissan Magnite selama satu tahun pemakaian.
Apakah TCO Nissan Magnite yang didalamnya mencakup biaya servis dan part, pajak kendaraan atau PKB serta bensin bisa semurah harganya?
Sebab, saat ini Nissan Magnite hanya dibanderol Rp 208,8 sampai Rp 238,8 juta on the road Jakarta.
Agar tak penasaran, mari hitung besaran tiga biaya yang disebutkan di atas dengan asumsi bahwa mobil akan menempuh jarak sekitar 20 ribu kilometer dalam setahun.
Oh iya, hitung-hitungan didasarkan pada varian teratas, Nissan Magnite Premium 1.0L Turbo CVT seharga Rp 238,8 juta OTR Jakarta.
Baca Juga: Nissan Magnite Dites Jalan, Segini Performa dan Konsumsi Bensinnya
Berdasarkan data dari PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI), pemilik Magnite perlu merogoh kocek sekitar Rp 2,548 juta selama satu tahun untuk biaya servis dan sparepart di bengkel resmi.
Perlu dicatat, total tersebut merupakan biaya servis pada 20 ribu km dan seterusnya saat pemilik sudah tidak mendapatkan gratis biaya jasa servis dan sparepart.
Untuk biaya PKB per tahun, Nissan Magnite memiliki nilai Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) sebesar Rp 3,486 juta.
Sebagai informasi, angka tersebut adalah nilai PKB Nissan Magnite di daerah DKI Jakarta tanpa pengenaan pajak progresif.
Terakhir adalah biaya bahan bakar, yang didapatkan dari konsumsi bahan bakar per 20 ribu kilometer dikalikan dengan harga bahan bakar per liter.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR