Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda PCX 160 Ditempeli Kotak Hitam di Filter Udara, Bisa Cegah Ngorok Saat Akselerasi

Irsyaad Wijaya,Muhammad Farhan - Kamis, 22 April 2021 | 10:30 WIB
All New Honda PCX 160 dilengkapi resonator pada filter udaranya
Aant/otomotifnet.com
All New Honda PCX 160 dilengkapi resonator pada filter udaranya

Otomotifnet.com - Jika diperhatikan seksama, filter udara Honda PCX 160 dilengkapi semacam kotak hitam.

Posisinya seperti penghubung antara leher intake filter udara dan throttle body.

Fungsinya penting sebagai pencegah suara ngorok saat akselerasi seperti yang dijelaskan Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM), Ade Muhajir.

"Fungsinya untuk mengurangi suara isapan udara yang masuk, maka ditambahkan komponen berupa resonator di jalur intake," kata Ade.

Baca Juga: Honda PCX 160 Kampas Gandanya Dibikin Rapat, Cuma Ada Dua Lubang, Ini Alasannya

Tabung resonator di filter udara Honda PCX 160
Muhammad Farhan/GridOto
Tabung resonator di filter udara Honda PCX 160

Tanpa adanya komponen tersebut, PCX 160 bisa mengeluarkan semacam suara berdesis atau ngorok saat berakselerasi.

Dibandingkan PCX 150 lawas, terdapat beberapa perubahan di sektor sistem air intake yang membuat volume udara yang masuk ke mesin di PCX 160 jadi lebih besar.

"Ada peningkatan kapasitas volume udara di area air cleaner ke intake menjadi 4,9 liter dan ukuran throttle body kini naik menjadi 28 mm," ungkapnya.

Dengan adanya peningkatan tersebut, kini PCX 160 dilengkapi resonator supaya motor tetap terdengar halus saat berakselerasi.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa