Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Viral Truk Adang Bus di Lamongan Sampai Sopir Cekcok, Polisi Angkat Bicara

Ferdian - Minggu, 3 Oktober 2021 | 15:00 WIB
Video bus vs truk
Facebook.com/Pusat Info Gresik
Video bus vs truk

"Setelah itu sempat cekcok mulut, tapi cekcok-nya itu lebih ke pihak bus ingin minta maaf karena merasa salah," imbuhnya.

Dikatakan Endro, pihaknya telah sering mengimbau sejumlah perusahan otobus (PO), travel, hingga kendaraan angkutan barang agar tidak melakukan pelanggaran lalu lintas.

Bahkan, lanjut dia, pernah ada PO bus yang membuat surat pernyataan mengenai hal tersebut.

"Sosialisasi sudah, surat pernyataan sudah, nanti kalau ada kejadian pelanggaran lalu lintas, tidak ada toleransi lagi dari petugas pasti kita tindak," ujar Endro.

Terkait kejadian yang viral kemarin, KBO Satlantas Polres Lamongan telah melakukan klarifikasi kepada pihak bus. Pihak perusahaan bahkan menyarankan agar pengemudi tersebut ditindak.

"Nah PO bus tersebut kaitannya dengan pelanggaran itu dari pihak perusahaan sudah menekankan kepada pengemudinya.

Dengan demikian, menurut Endro, pelanggaran melawan arah seperti yang ditunjukkan bus Dali Mas tersebut murni datang dari pribadi pengemudinya.

"Berarti itu dari oknum sopirnya, makanya kita upayakan kalau penindakan SIM-nya yang disita, karena yang melakukan pelanggaran itu memang dari masing-masing sopirnya," tandasnya.

Sumber: https://www.kompas.com/tren/read/2021/10/03/070000665/viral-video-truk-adang-bus-lawan-arah-di-lamongan-ini-kata-polisi?page=all#page2

 

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa