Setelah tengak-tengok, akhirnya pasang upside down copotan Minerva R150VX.
"Meskipun buatan Tiong Kok tapi nyaman buat harian dan mudah perawatan karena hampir semua part-nya sama seperti sok depan RX-King," tuturnya.
Namun untuk pemasangan bukan perkara mudah, "Segitiga pakai Yamaha Byson, dicustom agar pas sama as komstir V-Ixion," papar Ilham.
Pekerjaan rumah masih banyak, mahasiswa teknik mesin ini harus bikin beberapa dudukan baru diantaranya untuk sepatbor depan, headlamp dan kaliper, juga harus membuat stopper kunci setang.
Baca Juga: Yamaha V-ixion R Tampang Baru, Prestige Sport Diperkuat, Segini Harganya
Enaknya pakai suspensi ini adalah, bisa pasang double disc brake.
Master rem pakai RCB sedang kaliper kirinya andalkan standarnya Suzuki Thunder 125.
Sedang untuk bodi enggak banyak berubah, kesan V-Ixion masih dipertahankan.
Yang baru ada di buritan, stop lamp pakai KLX150, "Dan pasang sepatbor Kawasaki Ninja 250 agar terlihat pendek buntutnya," yakin pria asli Jember, Jawa Timur ini.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | Dok. OTOMOTIF |
KOMENTAR