Otomotifnet.com - Akibat ejekan, Muhammad Lutfi akhirnya memodifikasi Kawasaki Ninja 150 RR miliknya.
“Awalnya dari ceng-cengan di tongkrongan,” ujar Upay, sapaan akrabnya.
“Tapi juga sekalian buat display dagangan, biar orang tahu barangnya kalau terpasang kayak apa,” imbuh pria asli Jakarta ini.
Modifikasi yang dilakukan Upay tidak main-main, sebagian besar partnya tergolong mewah!
Seperti peleknya, bukan lagi berbahan aluminium tapi magnesium, menggunakan Galespeed GP1MG magnesium yang aslinya untuk Honda NSF250R.
“Berat pelek depan 1,9 kg yang belakang 2,2 kg. Dipakai harian sih kalau ada lubang hajar aja, soalnya bahan magnesium katanya lebih lentur sih."
"Harganya sampai di Indonesia sama pajak sekitar Rp 50 juta,” tunjuk Upay. Wow!
Baca Juga: Skema Kredit Kawasaki Ninja 250 KRT Edition Seken, Mulai Rp 1 Jutaan Per Bulan
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR