Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Niat Tebus Suzuki All New Ertiga? Begini Sejarah, Kelengkapan Fitur Hingga Harganya

Andhika Arthawijaya - Sabtu, 30 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Suzuki All New Ertiga
Suzuki
Suzuki All New Ertiga

Nah, pada awal 2020 kemarin, tepat tanggal 15 Januari, Suzuki kembali melakukan pengembangan lagi pada All New Ertiga.

Perubahan yang dilakukan yaitu dengan menyegarkan tampilan interior pada tipe GX lewat penyematan luxorious instrument panel & dashboard with wooden pattern dan head unit touchscreen selebar 8 inci.

Sementara pada tipe GL, panel AC yang semula manual diganti jadi digital dengan fitur auto dan heater.

Tak hanya itu, Suzuki juga menambahkan arm rest pada jok baris kedua, untuk menambah kenyamanan penumpang di baris tersebut. 

Ubahan warna hitam pada interior juga dilakukan untuk tipe GX dan Suzuki Sport
PT SIS
Ubahan warna hitam pada interior juga dilakukan untuk tipe GX dan Suzuki Sport

Jadi, kini fitur arm rest ini bukan hanya ada pada tipe tertinggi (Suzuki Sport), tapi juga di varian GX maupun GL. Mantap kan?

Penyematan sandaran tangan tersebut menurut pihak Suzuki berdasarkan masukan positif dari konsumen. Keren!

Gak heran bila banyak penggemarnya bilang kalau Low MPV keluaran Suzuki ini terbilang value for money.

So, jadinya mau tebus tipe yang mana? Biar gak galau, tengok dulu daftar harga on the road DKi Jakarta per Oktober 2021, yang kami lampirkan di bawah ini!

 

Daftar Harga Suzuki All New Ertiga

Tipe

Harga OTR DKI Jakarta Oktober 2021

GA M/T

Rp 201.900.000

GL M/T

Rp 220.700.000

GL A/T

Rp 230.500.000

GX M/T

Rp 234.000.000

GX A/T

Rp 243.850.000

Suzuki Sport M/T

Rp 245.350.000

Suzuki Sport A/T

Rp 255.150.000

 

Data Spesifikasi

Dimensi

Panjang x Lebar x Tinggi : 4.470 mm x 1.735 mm x 1.690 mm

Jarak Sumbu Roda : 2.740 mm

Radius Putar Minimum : 5,2 meter

Ground Clearance : 180 mm

Kapasitas tempat duduk : 7 Orang

Tangki bahan bakar: 45 liter

Mesin

Tipe : K15B 4 silinder segaris, DOHC 16 katup, VVT

Isi silinder : 1.462 cc

Diameter x Langkah : 74,0 mm x 85,0 mm

Perbandingan Kompresi : 10,5 : 1

Daya Maksimum : 104,7 PS (103,2 dk) @ 6.000 rpm

Torsi Maksimum : 138 Nm @ 4.400 rpm

Sistem Bahan Bakar : Multipoint injection

Suspensi

Sistem kemudi : Rack & Pinion

Suspensi depan : MacPherson strut with coil spring

Suspensi Belakang : Torsion beam with coil spring

Rem Depan : Ventilated disc

Rem Belakang : Drum, leading and trailing

Ukuran Ban : 185/65R15

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa