Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Forza 250 Model 2021 Punya Banyak Perbedaan, Ini Hasil Tes Lengkapnya

Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - Rabu, 8 Desember 2021 | 14:10 WIB
Honda Forza 250 model 2021 punya akselerasi yang lebih responsif
Rian/gridoto.com
Honda Forza 250 model 2021 punya akselerasi yang lebih responsif

PERFORMA

Nah ubahan paling banyak ternyata ada pada sektor mesin, sampai Forza 250 2021 ini ikut mendapatkan embel-embel eSP+.

Yang pertama tensioner keteng, tidak lagi mekanis, tapi sudah hydraulic memanfaatkan tekanan oli mesin.

Kelebihannya jadi lebih minim getaran juga gesekan. Persis milik PCX 160!

Diameter piston menyusut jadi 67 mm, tapi dikombinasi langkah 70,7 mm dan adanya balancer pada kruk as yang berfungsi mengurangi vibrasi mesin.

Suhu serta pelumasan piston lebih optimal karena adanya oil jet yang siap menyemburkan oli ke bagian bawah piston.

Honda Forza 250 model 2021 mendapatkan upgrade mesin yang cukup banyak, kini dengan eSP+
Fariz/otomotifnet.com
Honda Forza 250 model 2021 mendapatkan upgrade mesin yang cukup banyak, kini dengan eSP+

Baca Juga: Forza 250 Model 2021 Diuji Di Atas Dyno, Top Speed Tembus 155 Km/Jam!

Kelapa silinder Honda Forza 250 model 2021 baru, punya lekuk port ex yang lebih landai
Fariz/otomotifnet.com
Kelapa silinder Honda Forza 250 model 2021 baru, punya lekuk port ex yang lebih landai

Karena itu, kapasitas oli mesin lebih banyak 100 ml dan oil pump diubah, kali ini menggunakan dual rotor untuk memastikan seluruh tekanan oli berkaitan piston oil jet dan hydraulic tensioner bisa bekerja optimal.

Di kepala silinder juga ada ubahan pada lubang knalpot, di mana yang tadinya melengkung kini menjadi lurus agar flow gas buang lebih efisien.

Di area lain ada diameter pulley yang lebih besar dan perbandingan gear ratio yang lebih ringan. Banyak kan?

Karena perubahan tersebut, klaim tenaga maksimal justru berkurang, dari yang mulanya 23,1 dk kini hanya 22,7 dk.

Tapi torsi tetap 24 Nm. Sayangnya bobot mesin pun naik, dari 41,3 kg menjadi 43,2 kg.

Boks filter udara Honda Forza 250 model 2021 baru dan dilengkapi emblem eSP+
Fariz/otomotifnet.com
Boks filter udara Honda Forza 250 model 2021 baru dan dilengkapi emblem eSP+

Baca Juga: Skutik Sekelas XMAX dan Forza Juga Bisa Kena Gredek, Ini Lho Sumber Penyakitnya

Baik suara knalpot maupun suara mesin Honda Forza 250 model 2021 sangat senyap
Fariz/otomotifnet.com
Baik suara knalpot maupun suara mesin Honda Forza 250 model 2021 sangat senyap

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa