Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cegah Kecelakaan Truk dan Bus , Hino Resmikan Training Center HTSCC

Harryt MR - Jumat, 28 Januari 2022 | 21:45 WIB
Hino bangun fasilitas pusat pelatihan berkendara bernama Hino Total Support Customer Center (HTSCC)
HMSI
Hino bangun fasilitas pusat pelatihan berkendara bernama Hino Total Support Customer Center (HTSCC)

Otomotifnet.com - Dalam rangka merayakan 40 tahun Hino Indonesia, PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) konsisten mengadakan berbagai program keselamatan berkendara.

Mulai dari Hino Safety Driving Competition yang sudah dimulai sejak tahun 2017, seminar dan workshop keselamatan bersama Kementerian Perhubungan dan KNKT.

Hingga training–training kepada pelanggan setia Hino baik itu secara offline dan online.

Kini sebagai bentuk komitmen dan mendukung program pemerintah dalam keselamatan di Jalan.

Hino membangun fasilitas pusat pelatihan berkendara yang diberi nama Hino Total Support Customer Center (HTSCC).

Berlokasi di kawasan Kota Bukit Indah (KBI) Purwakarta, Jawa Barat, HTSCC memiliki beragam fasilitas basic driving course (27/1/2022).

Mulai dari blind spot test areainspection bay, stop & go, parking parallel, S shape curves, hairpin turn, parking reverse, circle road, portal, crank road, dan Safety brake.

Selain itu di dalam gedung terdapat driving simulator dan kelas–kelas bagi pengemudi yang mengikuti pelatihan mengacu kepada standar BNSP.

Hino menjadi satu–satunya brand kendaraan komersial di Indonesia yang memiliki sirkuit pusat pelatihan berkendara bagi pengemudi pelanggannya.

HTSCC dibangun di atas lahan seluas 24.000-meter persegi, digunakan untuk pelatihan berkendara truk dan bus yang aman.

Seperti teknik safety driving, teknik pengereman, mengemudi yang baik, mengemudi yang ekonomis, pemeriksaan harian, dan teknik blind spot.

Setiap pelatihan akan dipandu oleh video learning, yang diberikan oleh Hino Motors Limited Japan.

Selain pelatihan secara praktek, diberikan juga pelatihan secara teori. Seperti update informasi teknologi kendaraan Hino. Mencakup pula karakteristik kendaraan dan manusia, serta basic english conversation

Baca Juga: Hino Buka Suara Soal Kesiapan Euro4, Begini Fakta dan Riwayatnya

"Kami membangun Hino Total Support Training Center sebagai pusat pelatihan pengemudi untuk membantu kelancaran transportasi, yang aman dan ekonomis melalui pengemudi yang handal dan tertib berlalu lintas,”

“Fasilitas ini dapat digunakan customer setia Hino untuk terus meningkatkan keterampilan berkendara para pengemudinya," jelas Masato Uchida, Presiden Direktur HMSI.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa