Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Dinas Bobby Nasution Dicoret-coret, Para Wali Kota Malah Senang dan Takjub

Ferdian - Sabtu, 2 Juli 2022 | 19:00 WIB
Mobil dinas Wali Kota Medan Bobby Nasution yang dicorat-coret para seniman dipamerkan di halaman kantornya, Kamis (30/6/2022) malam
(KOMPAS.COM/MEI LEANDHA ROSYANTI)
Mobil dinas Wali Kota Medan Bobby Nasution yang dicorat-coret para seniman dipamerkan di halaman kantornya, Kamis (30/6/2022) malam

Otomotifnet.com - Menantu Presiden Jokowi, yakni Wali Kota Medan Bobby Nasution membiarkan mobil dinasnya jadi sasaran dicoret-coret.

Tidak hanya mobil dinas miliknya, mobil dinas wakilnya Aulia Rachman dan Sekda Wiriya Al Rahman juga ikut dicorat-coret komunitas mural Kota Medan.

Informasinya, ini pertama kali di Indonesia.

Launching mobil dinas mural dilakukan pada Kamis (30/6/2022) malam, dihadiri para wali kota yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Komisariat Wilayah 1 Sumatera di halaman kantor wali kota Medan.

Rasa penasaran para wali kota terlihat sangat tinggi, mereka ingin melihat langsung ketiga mobil, apakah mural yang ada hanya stiker atau dilukis langsung.

Setelah kain penutup ketiga mobil dibuka, mereka langsung mendekati. Wali Kota Medan Bobby Nasution mempersilakan untuk melihat dan menyentuh.

"Silahkan Bapak-bapak, dilihat dari dekat dan boleh disentuh," kata Bobby, tersenyum.

Heran dan takjub, begitulah ekpresi para wali kota.

Wali Kota Tanjungpinang Rahma tertarik dan ingin mobil dinasnya juga dimural.

Ia berencana segera mengirimkan mobil dinasnya ke Kota Medan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa