Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

PNS Salah Hitung, Kijang Innova Pelat Merah Hancur Kena Sambut Suzuki XL7

Irsyaad W - Kamis, 3 November 2022 | 20:20 WIB
Toyota Kijang Innova pelat merah BG 23 FZ milik Pemkab Ogan Komering Ulu hancur disambut Suzuki XL7 saat nyalip di desa Gunung Kembang, Kikim Timur, Lahat, Sumatera Selatan
Sripoku.com/Ehdi
Toyota Kijang Innova pelat merah BG 23 FZ milik Pemkab Ogan Komering Ulu hancur disambut Suzuki XL7 saat nyalip di desa Gunung Kembang, Kikim Timur, Lahat, Sumatera Selatan

Bermula saat Kijang Innova dinas dikemudikan Ahmad Yunizar (49) PNS Kabupaten Ogan Komering Ulu.

Ia bersama satu penumpang, yakni Taufiq (59), melaju dari arah kota Lubuklinggau menuju kota Lahat.

Sampai di TKP, Yunizar hendak menyalip kendaraan di depannya.

Nahas, karena salah perhitungan dari arah sebaliknya melaju Suzuki XL7 dikemudikan Desi Yulianti (37) seorang Bidan RDPJKA kota Lahat bersama Dessy Sutriany (42) dan Nerindah.

Karena jarak sudah dekat dan tak ada ruang menghindar, akhirnya terjadi benturan keras.

Akibatnya Desy Sutriani, Desi Yulianti dan Nerindah mengalami luka-luka.

"Kedua kendaraan mengalami rusak, sementara yang terlibat sepakat berdamai secara kekeluargaan," terang Rudi, (2/11/22).

"Namun ada satu pihak yang belum bisa berdamai dikarenakan salah satu penumpang Suzuki XL7 masih dirawat di Rumah Sakit Kabupaten Muara Enim," jelas Rudi.

Informasi yang didapat, Kijang Innova pelat merah tersebut milik Pemkab Ogan Komering Ulu.

Baca Juga: Pemkab Ini Setor Rp 515 Juta Sewa Kijang Innova, BR-V dan Rush, Dinikmati Pejabat

Sumber: https://sumsel.tribunnews.com/2022/11/02/kronologi-kecelakaan-mobil-innova-dinas-bg-23-fz-di-lahat-kondisi-sejumlah-korban

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa