Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Presiden Jokowi Beri Nama 3 Mobil Produksi Pindad, Artinya Bikin Penasaran

Ferdian - Rabu, 18 Januari 2023 | 15:40 WIB
Presiden Jokowi beri nama 'maung' tiga mobil buatan PT Pindad yang akan jadi kendaraan operasional TNI
(KOMPAS.com/NIRMALA MAULANA ACHMAD)
Presiden Jokowi beri nama 'maung' tiga mobil buatan PT Pindad yang akan jadi kendaraan operasional TNI

Otomotifnet.com - Tiga mobil buatan PT Pindad yang akan digunakan sebagai kendaraan operasional TNI diberi nama oleh Presiden Joko Widodo.

Hal itu dilakukan di sela-sela Rapat Pimpinan Kementerian Pertahanan 2023 di halaman Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta (18/1/2023) pagi.

Pantauan di lokasi, Jokowi menandatangani plakat pemberian nama tiga mobil tersebut.

Jokowi juga memecahkan kendi sebagai tanda pemberian nama yang disambut tepuk tangan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Tiga mobil yang masing-masing berwarna hijau, biru laut, dan biru dongker tersebut diberi nama "Maung".

"(Namanya) Maung," ujar Jokowi saat ditanya mengenai nama ketiga mobil tersebut.

Namun, Jokowi tidak menyebutkan alasan atau arti dari nama itu.

"Tanya Pak Menhan," kata Jokowi. Presiden Joko Widodo menghadiri Rapat Pimpinan Kementerian Pertahanan 2023 di Kantor Kementerian Pertahanan (18/1/2023) pagi.

Jokowi tiba di kantor Kemenhan sekitar pukul 08.50 WIB dan disambut langsung oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Setelah itu, Jokowi dan Prabowo menuju halaman depan kantor Kemenhan untuk mengikuti prosesi jajar kehormatan dari pasukan TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa