Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berani-Beraninya Jadi Pemasok Pelat Palsu dan Pistol, Inisial E Dibikin Nyesal Kenal David Koboi Tol Tomang

Irsyaad W - Minggu, 7 Mei 2023 | 13:10 WIB
Penangkapan David Yulianto (32), si koboi jalanan tol Tomang usai aniaya sambil todong pistol ke sopir taksi online dan memakai pelat dinas Polri palsu 10011-VII
IG/undercover.id
Penangkapan David Yulianto (32), si koboi jalanan tol Tomang usai aniaya sambil todong pistol ke sopir taksi online dan memakai pelat dinas Polri palsu 10011-VII

Otomotifnet.com - Nama baik Polri dicoreng koboi jalanan tol Tomang.

Yakni David Yulianto (32) yang menganiaya sopir taksi online sambil tenteng pistol.

Parahnya, Ia memakai Mazda6 berpelat dinas Polri 10011-VII yang belakangan diketahui palsu.

Atas perbuatannya, Ia diancam hukuman 20 tahun penjara.

Setelah meringkus David Yulianto, pemasok pelat nomor palsu dibikin nyesal kenal David.

Polisi gantian memburu sosok pemasok pelat dinas Polri palsu dan pistol yang dipakai si Koboi jalanan itu.

Sebab, David menyebut seseorang berinisial E yang menjadi pemasok senjata.

Bukan hanya senjata, pelat mobil dinas Polri 10011-VII palsu juga berasal dari E.

Konferensi Pers kasus koboi jalanan tol Tomang aniaya sopir taksi online sambil todong pistol dan memakai pelat dinas Polri 10011-VII palsu
Wartakotalive.com
Konferensi Pers kasus koboi jalanan tol Tomang aniaya sopir taksi online sambil todong pistol dan memakai pelat dinas Polri 10011-VII palsu

Pelat nomor itulah yang digunakan di Mazda6 milik David ketika ribut dengan sopir taksi online.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko pihaknya saat ini memburu sosok E yang menjadi pemasok senjata airsoft gun ke david Yulianto.

"Yang bersangkutan (David) menyampaikan sekira bulan 4 atau bulan 5 tahun 2022 membeli senjata itu beserta card seharga Rp3,5 juta," kata Trunoyudo di Polda Metro Jaya, Jakarta, (5/5/23).

"Kasus masih berkelanjutan. Tentu proses ini masih kita tunggu, artinya kita juga ingin mengetahui dari mana asal sehingga digunakan oleh pelaku ini," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, aksi koboi jalanan dilakukan pengemudi Mazda6 berpelat nomor dinas Polri 10011-VII.

Terlihat, si koboi jalanan tersebut menghampiri korban dan menodongkan senjata airsoft gun.

Viral aksi pengemudi mobil pelat dinas polisi todongkan driver taksi online pakai pistol.
Instagram.com
Viral aksi pengemudi mobil pelat dinas polisi todongkan driver taksi online pakai pistol.

Dia juga tampak menyerang sopir taksi online bernama Hendra tersebut.

Diketahui, motif pelaku tersinggung karena sebelumnya mobilnya sempat diserempet oleh korban.

"Motif yang kami dalami untuk sementara ini adalah karena yang bersangkutan tidak berkenan, berkaitan tersinggung pada saat terjadinya serempet kendaraan tersebut," ujar Kanit Resmob Polda Metro Jaya, Kompol Emil Winarto, dikutip dari YouTube Kompas TV, (6/5/23).

Atas perbuatannya, polisi telah menyiapkan beberapa pasal yang akan menjeratnya.

"Penyidik mengenakan pasal yang dilanggar yaitu pasal 352 KUHPidana dan atau 335 KUHPidana dan atau pasal 1 ayat 1 Undang-Undang Darurat Republik Indonesia nomor 12 tahun 1951," jelas Trunoyudo.

Dalam pasal 352 KUHPidana, David dincam dengan hukuman 3 bulan penjara.

Sementara pada pasal 335 KUHPidana, Ia terancam menjalani hukuman 1 tahun penjara.

"Pada Undang-Undang Darurat 12 tahun 51 tertulis selama-lamanya 20 tahun penjara," pungkasnya.

David Yulianto melakukan aksi koboi di exit Tol Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Diketahui, David merupakan seorang karyawan swasta.

David tinggal di Jalan Arco Raya Nomor 6 RT2/7, Duren Seribu, Bojong Sari, Kota Depok, Jawa Barat.

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman memastikan pelat dinas 10011-VII adalah palsu.

Baca Juga: Karena Aturan di Jakarta, David Koboi Tol Tomang Nekat Pakai Pelat Dinas Polisi Palsu

Sumber: https://wartakota.tribunnews.com/2023/05/06/polisi-memburu-sosok-e-pemasok-airsoft-gun-dan-pelat-nomor-dinas-polisi-palsu?page=all

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa