Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siap Menyapa Warga Tangerang, Eurokars Bakal Buka Showroom BMW M Dan MINI Di PIK 2

Rendy Surya - Senin, 5 Juni 2023 | 16:45 WIB
BMW Group dan Eurokars bakal buka showroom di PIK 2
BMW
BMW Group dan Eurokars bakal buka showroom di PIK 2

Otomotifnet.com - BMW Indonesia bersama dengan Eurokars Group, hari ini (5/6/2023) melakukan seremonial peletakan batu pertama untuk showroom terbarunya BMW MINI Eurokars PIK 2.

Dealer dan bengkel BMW MINI Eurokars PIK 2 ini berlokasi di Jl. Fatmawati Kav KLB 25-26. PIK 2, Tangerang, Banten.

Dalam acara ini, Jean-Philippe Parain, Senior Vice President Sales Region Asia-Pacific, Eastern Europe, Middle East, and Africa turut hadir dan memberikan kata sambutannya.

Ilustrasi BMW M Town
Eurokars
Ilustrasi BMW M Town

“Fasilitas yang akan segera dibangun ini akan membuat standar baru dalam perjalanan pelanggan BMW dan MINI di Jakarta dalam proses pembelian baik secara langsung maupun digital."

Menurutnya lagi, "Kesuksesan luar biasa yang dimiliki Eurokars dengan rangkaian model BMW M, kami tidak sabar agar pelanggan dapat merasakan pengalaman khusus pelanggan BMW M di M-Town mereka yang baru,” katanya.

Sebagai informasi, Eurokars Group telah berinvestasi dan menjadi salah satu BMW Authorized Dealership sejak tahun 2004 dan memiliki showroom di daerah Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Showroom BMW Eurokars Kebon Jeruk berfokus pada sub-brand BMW performa tinggi yaitu BMW M.

Rencananya, BMW MINI Eurokars PIK 2 akan selesai pada kuartal ketiga tahun 2024 dan siap menyapa konsumen BMW serta MINI untuk area Tangerang dan sekitarnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa