Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Land Cruiser FJ40 Gendong Tangki 100 Liter, Mesin Dicolek, Kaki-kaki Andalan Offroader

Rindra Pradipta - Kamis, 29 Juni 2023 | 07:30 WIB
Modifikasi Toyota Land Cruiser FJ40 BSC Garage
Rindra P
Modifikasi Toyota Land Cruiser FJ40 BSC Garage

Otomotifnet.com - Sebelumnya pasti pembaca Otomotifnet.com sudah pernah melihat Toyota Land Cruiser FJ40 ini.

Yup, sosoknya sudah beberapa kali kita ulas, ini merupakan tunggangan milik M. Afif yang gemar berat dengan Toyota Land Cruiser.

Dan sesuai janji pada artikel sebelumnya kita akan lanjut bahas ubahan pada mobil ini, yang diubah oleh bengkel SBC Garage untuk offroad adventure. 

Kali ini kita akan membahas Land Cruiser FJ40 dalam mengoptimalkan spesifikasi mesin, kaki-kaki dan interior.

Baca Juga: Toyota FJ40 Rela Atap Dipotong, Jadi Ceper Biar Offroad Lebih Pede

Mesin Toyota 2F upgrade  bagian pengapian dan suplai bahan bakar
Rindra P
Mesin Toyota 2F upgrade bagian pengapian dan suplai bahan bakar

Dimulai dari mesin, untuk sektor ini Afif sengaja mempertahankan mesin asli Land Cruiser FJ40.

Alasannya agar tidak mengubah jati diri asli sang FJ40, jadi mesin bensin kode 2F kapasitas 4.200 cc ini dioptimalkan.

Jeroan tetap standar, agar durabilitas mesin buat adventure tahan lama, tapi pengapian dan suplai bahan bakar diubah.

Agar pengapian lebih besar dipasangkan DUI Performance Distributor, dan suplai bahan bakar karburator diganti injeksi dari FiTech, yang bentuknya mirip dengan karburator.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa