Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pajero Sport Belagu di Kota Makassar Disita Polisi, Pelat Nomor Palsu, Sopir Anak Petinggi Partai

Irsyaad W - Selasa, 8 Agustus 2023 | 13:30 WIB
Mitsubishi Pajero Sport berpelat nomor palsu DD 904 yang sempat belagu ugal-ugalan di Jl Urip Sumoharjo, kota Makassar diamankan Satlantas Polrestabes Makassar
Tribun-Timur.com/Muslimin Emba
Mitsubishi Pajero Sport berpelat nomor palsu DD 904 yang sempat belagu ugal-ugalan di Jl Urip Sumoharjo, kota Makassar diamankan Satlantas Polrestabes Makassar

Irfan Fauzan ugal-ugalan di Jl Urip Sumoharjo, kota Makassar lantaran diminta pulang setelah membeli Nasi Kuning di Jl Riburane.

"Dia (Irfan) bilang dari beli nasi kuning di Jl Riburane lalu ditelpon orang rumah suruh pulang, makanya dia buru-buru," kata ayah Irfan Fauzan, Ni'matullah Erbe ditemui di kantornya, (7/8/23) malam.

Ni'matullah pun mengaku pasrah atas viralnya video sang anak yang disebut ugal-ugalan di jalan.

"Saya sih nggak (tidak) masalah, bahwa inilah resiko kita hidup dimana medsos sangat cenderung kejam dan cenderung mengada-ada," ujar Ni'matullah.

"Tetapi, itulah realitas yang harus kita hadapi, bahwa itu viral silakan, maumi diapa," sebutnya lagi.

Ni'matullah pun menilai, aksi ugal-ugalan putra keduanya itu adalah hal yang biasa terjadi dikalangan pengendara.

Rekaman video Mitsubishi Pajero Sport berpelat palsu milik anggota Dewa ugal-ugalan di jalanan kota Makassar pakai strobo
IG/@teropongmakassar
Rekaman video Mitsubishi Pajero Sport berpelat palsu milik anggota Dewa ugal-ugalan di jalanan kota Makassar pakai strobo

"Kalau mau objektif, kalau mau rasional, jaina intu tau balap-balap (banyaknya orang yang balap-balap) allo-allo (hari-hari). Mau mobil mau motor, itukan sesuatu yang biasa," bebernya.

Atas tindakanya, Irfan Fauzan ditilang Polisi seperti disampaikan Kasatlantas Polrestabes Makassar, AKBP Amin Toha.

Amin Toha mengatakan ada dua jenis pelanggaran yang dilakukan Irfan Fauzan.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa