Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Listrik Mazda MX-30 Nongol Di Pameran GIIAS 2023, Siap Dijual?

Rendy Surya - Jumat, 11 Agustus 2023 | 09:30 WIB
Mobil listrik Mazda MX-30 mejeng di GIIAS 2023
Rendy/Otomotifnet
Mobil listrik Mazda MX-30 mejeng di GIIAS 2023

Otomotifnet.com – Selain memamerkan berbagai model andalan, terutama Mazda CX-60 yang belum lama diluncurkan, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) juga memboyong mobil listrik Mazda MX-30 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

"Kami juga menghadirkan Mazda MX-30 salah satu mobil listrik pertama dari Mazda yang telah menarik perhatian banyak mata dengan desainnya yang berkelas serta performanya yang luar biasa serta ramah lingkungan,” ujar Ricky pada hari pembukaan GIIAS 2023 yang digelar Kamis (10/8/23).

Namun begitu Mazda MX-30 yang dipajang ini baru sekadar display dan belum dijual.

Padahal di beberapa negara termasuk negeri tetangga, Malaysia, Mazda MX-30 ini sudah ‘mengaspal’ di jalan.

Mazda MX-30 sendiri merupakan salah satu mobil listrik pertama dari Mazda yang sukses diperkenalkan pada ajang Tokyo Motor Show 2019.

Mazda MX-30 raih penghargaan desain terbaik di Japan Car of The Year 2020-2021
Mazda
Mazda MX-30 raih penghargaan desain terbaik di Japan Car of The Year 2020-2021

Mazda MX-30 juga pernah memenangkan penghargaan Design Car of the Year di 2020-2021 dari Car Of The Year Japan Award. 

Mazda menyebut kalau MX-30 merupakan mobil listrik yang mencerminkan perpaduan sempurna antara gaya dan inovasi teknologi terbaru dari Mazda.

Mobil listrik Mazda MX-30 mejeng di GIIAS 2023
Rendy/Otomotifnet
Mobil listrik Mazda MX-30 mejeng di GIIAS 2023

SUV alias crossover listrik murni ini, punya tampilan wajah dengan Bahasa desain 'Kodo' yang menjadi ikon Mazda saat ini.

MX-30 juga memiliki desain yang kompak, dengan bentuk pintu ala sedan sport Mazda RX-8.

Dari berbagai sumber, diketahui bahwa Mazda MX-30 dibekali motor listrik e-SkyActiv dengan baterai 35,5 kWh, yang klaimnya mampu menempuh jarak 209 km dalam sekali pengisian.

Motor listriknya diklaim mampu menorehkan tenaga setara 144 dk dan torsi 264 Nm.

Hmm, apakah Mazda MX-30 yang dipajang ini sekedar untuk melihat animo konsumen Mazda mengenai mobil listrik? Ataukah tak lama lagi bakal diboyong ke Indonesia? Bisa jadi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa