Masih kata Jason, pihaknya bekerja sama dengan PT NEV Auto Mobil dalam menyediakan fasilitas ini.
“Dengan fasilitas ini tentunya kami harapkan dapat memudahkan serta meningkatkan rasa aman dan nyaman para konsumen dan calon konsumen mobil listrik NETA di daerah Jakarta Utara dan sekitarnya,” tambahnya.
Sebagai distributor mobil listrik, diler NETA Kelapa Gading ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas layanan 3S yaitu Sales, Service dan Spareparts untuk memenuhi kebutuhan calon konsumen.
Oiya, dengan tambahan fasilitas DC Fast Charging Station tadi, pengguna mobil listrik NETA dapat mengisi daya dari 30% hingga 80% hanya dalam waktu 30 menit saja.
Baca Juga: Mobil Listrik Neta V Resmi Dijual, Segini Harganya, Jarak Tempuh Jauh
Ini menjadikan diler NETA Kelapa Gading menjadi diler mobil pertama di Indonesia yang menyediakan fasilitas pengisian daya cepat.
Sebagai merek mobil listrik yang baru hadir di tengah masyarakat Indonesia, diler NETA Kelapa Gading juga menghadirkan fasilitas test drive.
Test drive ini dihadirkan dengan tujuan memberikan pengalaman berkendara mobil listrik secara kepada calon konsumen agar tidak ragu untuk memiliki mobil listrik yang saat ini mulai menjadi trend otomotif.
Menambah semangat calon konsumen untuk dapat memiliki mobil listrik NETA dengan lebih mudah, pengunjung yang datang ke diler disambut dengan berbagai promo menguntungkan yang telah disiapkan.
Selain mengembangkan jaringan dealer lebih luas, NETA juga memberikan layanan purna jual lainnya, salah satunya adalah gratis home charger dan instalasi yang dapat memudahkan dalam mengisi daya baterai mobil di rumah konsumen.
Dan bagi konsumen yang hendak melakukan perjalanan jauh pun tidak perlu khawatir jika mengalami kendala atau kekurangan daya baterai di tengah jalan.
Sebab, NETA juga menyediakan layanan 24 jam Roadside Assistance, On-site Services serta layanan 24 jam Hotline Services bebas pulsa (0800-1-565656). Mantap!
Baca Juga: Kerennya Kantor Pusat Neta Di Shanghai, Dari Start Up Bisa Jual 330 Ribu Mobil Listrik
“Pembukaan diler pertama ini merupakan salah satu wujud keseriusan dan komitmen kami untuk berkontribusi dalam industri otomotif di Indonesia,” bilang Jason.
Melalui fasilitas yang sediakan serta layanan yang berkualitas di diler, lanjutnya, pihaknya berharap dapat memberikan kepuasan terhadap konsumen.
“Selain itu, pembukaan diler pertama ini juga menjadi langkah awal kami untuk mewujudkan target memiliki 10 diler hingga akhir tahun 2023,” pungkas Jason.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR