Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Biar Gak Panik, Cek Langsung Bagian Ini Bila Sunroof Mobil Tiba-tiba Bocor

ARSN - Jumat, 12 Januari 2024 | 10:00 WIB
Dari sini nih kalau sunroof mobil bekas kalian bocor (foto ilustrasi)
F Yosi/Otomotifnet
Dari sini nih kalau sunroof mobil bekas kalian bocor (foto ilustrasi)

Otomotifnet.com - Sunroof mobil bekas gacoan kalian tiba-tiba bocor saat hujan deras gaes?

Biar gak panik, cek langsung bagian ini kalau sunroof mobil kalian bocor.

Yap, rembesan air pada bagian sunroof bisa terjadi berasal dari bagian lis karet pinggir kaca sunroof.

"Di sekeliling pinggir kaca sunroof ada lis karet supaya kedap air saat kaca tertutup," ungkap Danang Wiratmoko, Product Planning Wuling Motors.

Penyebabnya karena terpapar cuaca dan panas matahari serta minim perawatan lis karet tersebut bisa getas atau retak.

Ilustrasi. Lis Karet di Pinggir Kaca Sunroof
Radityo Herdianto
Ilustrasi. Lis Karet di Pinggir Kaca Sunroof

Kalau sudah retak, ada celah air saat hujan atau cuci mobil bisa masuk.

"Potensi karet sunroof getas itu minim layaknya karet pintu yang sering terpapar cuaca dan panas matahari," ujar Danang.

Tapi atap mobil jadi bagian yang paling frontal terpapar cuaca dan panas.

Dilansir GridOto.com, solusinya bisa dengan semprot cairan silikon agar elastisitas karetnya terjaga.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa