Otomotifnet.com - Ban mobil memiliki tipe kembangan atau alur sempit dan lebar.
Umumnya, untuk ban mobil bertipe kembangan lebar pasti bersuara berisik.
Tapi tahukah kamu, ternyata asal suara berisik itu bisa dijelaskan secara logika.
Menurut Andreas Sendie, Area Sales Manager & Training Specialist PT Goodyear Indonesia Tbk, hal ini disebabkan oleh udara pada ban.
"Suara yang dihasilkan ban pada saat berjalan itu adalah udara yang terperangkap pada alur ban," ucap Sendie saat ditemui beberapa waktu lalu menukil GridOto.
"Jadi semakin besar alur bannya, semakin banyak udara yang terperangkap, maka semakin berisik saat dipakai jalan," tambahnya.
Ia mencontohkan, ban jenis Mud Terrain atau yang sering disebut ban MT sangat berisik di aspal ketimbang ban All Terrain (AT) atau Highway Terrain (HT).
Sebab ban MT memiliki kembangan yang sangat besar dan jalur pembuangan airnya dalam.
"Jadi udara yang terjebak di ban MT itu otomatis lebih banyak ketimbang ban AT atau HT, jadinya lebih berisik," ucapnya.
Jadi sumber suara berisik di ban mobil asalnya dari udara yang terjebak di alur ban.
Baca Juga: Bunyi Brisik Ban Mobil Bikin Telinga Enggak Nyaman, Ahli Sarankan Rotasi
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR