Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Kenapa Air Aki Mobil Tidak Boleh Ditambah Pakai Air AC, Ini Sebabnya

ARSN - Jumat, 1 Maret 2024 | 12:30 WIB
Air aki di mobil bekas tidak boleh ditambah pakai air pembuangan AC (foto ilustrasi)
Air aki di mobil bekas tidak boleh ditambah pakai air pembuangan AC (foto ilustrasi)

Otomotifnet.com - Gaes, jangan isi air aki di mobil bekas kalian pakai air pembuangan AC ya.

Ini sebabnya kenapa air aki tidak boleh ditambah pakai air AC.

Air AC kerap digunakan untuk isi air aki mobil karena dianggap bebas mineral seperti air distilasi.

Air mineral memang tidak boleh digunakan untuk isi air aki.

"Kondensasi air dari AC memang tidak menghasilkan mineral sehingga bisa jadi alternatif air aki selain botol biru (isi ulang)," beber Sri Susanto.

Sri Susanto ini ialah kepala bengkel outlet Shop & Drive Blok A, Fatmawati, Jakarta Selatan.

Meski begitu bukan berarti air AC sepenuhnya bisa digunakan sebagai air aki.

Menurut Sri, dari kondensasi hingga air AC terkumpul tidak benar-benar bebas mineral.

Mulai dari kondisi udara, tampungan air, hingga jalur kondensasi air bisa mengontaminasi air tersebut.

"Memang tidak separah air mineral, tapi tetap ada potensi kontaminasi air bisa mengakibatkan masalah saat digunakan sebagai air aki seperti karat atau partikel kotoran yang terbentuk," jelas Sri.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa