Otomotifnet.com - Mitsubishi Pajero Sport guling-guling ratusan meter di Malang.
Tepatnya di Jalan Raya Tlogomas Kecamatan Lowokwaru Kota Malang (14/4/2024) dinihari.
Mobil SUV tersebut terlibat kecelakaan tunggal hingga koprol alias terguling sampai sejauh 156 meter.
Diketahui sebelumnya, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Iptu Isrofi mengatakan, peristiwa laka lantas tunggal itu terjadi sekitar pukul 01.45 WIB.
"Jadi, dari arah barat ke timur melaju mobil Mitsubishi Pajero nopol S-1047-U. Mobil tersebut dikemudikan oleh Renaldo Sutanto (18), asal Desa Tunjungtirto Kecamatan Singosari Kabupaten Malang," jelasnya dikutip dari TribunJatim (14/4/2024).
Diketahui, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi.
Dan diduga, pengemudi mobil tidak tahu bahwa kondisi kontur jalan menurun dan sedikit berbelok ke arah kiri.
"Karena kecepatan tinggi dan kurang konsentrasi, sehingga pengemudi tidak bisa menguasai kendaraannya. Kemudian oleng ke arah kanan dan Mitsubishi Pajero terguling hingga sejauh sekitar 156 meter,"
"Kendaraan baru berhenti terguling, setelah menabrak tiang papan reklame yang berada di bahu jalan," bebernya.
Syukurnya, pengemudi mobil hanya mengalami luka ringan di bagian bibir dan muka.
Di luar dugaan mengingat kondisi mobil keseluruhan ,mengalami ringsek.
"Korban pengemudi mobil, dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat. Untuk mendapatkan penanganan dan perawatan medis lebih lanjut," tambahnya.
Setelah itu, petugas Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota yang berada di lokasi kejadian, segera memanggil bantuan mobil derek.
"Kami memanggil bantuan mobil derek, untuk mengevakuasi mobil tersebut. Selanjutnya, kami bawa ke Kantor Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota," pungkasnya.
Baca Juga: Indonesia Pajero Sport One Rayakan Ulang Tahun Pertama, Chapter Bandung Resmi Berdiri
Editor | : | Iday |
KOMENTAR