Otomotifnet.com - Toyota Raize dan Daihatsu Rocky saudara kembar.
Tapi soal harga keduanya gak sejalan.
Sebab saat mengintip harga Toyota Raize dan Daihatsu Rocky justru kaget.
Pada Mei 2024 ini, Raize mengalami kenaikan harga mulai Rp 3,7 juta sampai Rp 4,3 juta.
Bulan sebelumnya dijual mulai Rp Rp 235 juta hingga Rp 307,7 juta OTR Jakarta kini menjadi Rp 238,7 juta sampai Rp 312 juta on the road (OTR) Jakarta.
Berbeda dari Raize, saudara kembarnya yakni Daihatsu Rocky harganya masih stabil alias tidak mengalami kenaikan pada Mei 2024.
Compact SUV andalan Daihatsu ini masih di rentang harga yang sama yakni Rp 208,95 juta hingga Rp 286,35 juta OTR Jakarta.
Diketahui baik Raize maupun Rocky memiliki dua varian mesin yang ditawarkan yakni 1.000 cc turbo dan 1.200 cc.
Mesin 1.000 cc turbo berkode 1KR-VET diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 96 dk pada 6.000 rpm dan torsi 140 Nm pada 2.400-4.000 rpm.
Sedangkan varian mesin 1.200 cc berkode WA-VE mampu menghasilkan tenaga sebesar 86 dk pada 6.000 rpm dan torsi 112 Nm pada 4.500 rpm.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR