Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Brand Italia tapi Cinta Indonesia, Piaggio Indonesia Turut Rayakan Hari Batik Nasional

Antonius Yuliyanto - Rabu, 2 Oktober 2024 | 10:00 WIB
PT Piaggio Indonesia turut rayakan Hari Batik Nasional dengan riding bareng dan mengunjungi Museum Batik
Istimewa
PT Piaggio Indonesia turut rayakan Hari Batik Nasional dengan riding bareng dan mengunjungi Museum Batik

Otomotifnet.com – Hari Rabu ini (2/10/2024) adalah Hari Batik Nasional, yang ternyata juga dirayakan oleh salah satu brand asal Italia.

Adalah PT Piaggio Indonesia yang ikut merayakan Hari Batik Nasional.

Acaranya dengan mengajak pencinta Vespa untuk riding bareng dan belajar tentang budaya batik di Museum Batik Indonesia di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur.

Inisiatif ini dilaksanakan PT Piaggio Indonesia tentunya dalam rangka turut andil dalam melestarikan batik, sebagai warisan budaya Indonesia yang mendunia.

Ayu Hapsari, PR & Communications Manager of PT Piaggio Indonesia, mengatakan, “Kami senang melihat antusiasme para pencinta Vespa terhadap batik.”

“Acara ini menjadi wujud komitmen kami untuk melestarikan budaya batik ke generasi muda dengan cara yang fun dan relatable.”

“Kami harap, kegiatan ini dapat menginspirasi para pencinta Vespa untuk lebih jauh mempelajari kebudayaan batik.” ungkapnya dalam press release yang diterima redaksi.

Piaggio Indonesia mengajak museum tour di Museum Batik untuk melihat dan mempelajari perkembangan batik
Istimewa
Piaggio Indonesia mengajak museum tour di Museum Batik untuk melihat dan mempelajari perkembangan batik

Sesuai temanya, tentunya peserta yang hadir juga kompak mengenakan outfit bermotif batik dengan mix-and-match yang kreatif sesuai style masing-masing.

Vespa dan batik dapat dipadupadankan tanpa mengurangi nilai dan bisa terus sesuai dengan style para pengendaranya.

Banyak hal yang dilakukan untuk bisa mengenal batik lebih jauh di Museum Batik Indonesia.
Komunitas Vespa melakukan berbagai kegiatan seru, seperti:

1. Museum Tour: Berkeliling museum untuk melihat dan mempelajari perkembangan batik dari berbagai daerah Indonesia dan mengetahui makna di baliknya.

2. Workshop Membatik: Peserta mencoba langsung membatik menggunakan canting di bawah bimbingan para ahli batik.

3. Belajar Sejarah Batik: Melihat balik kembali sejarah Batik di Indonesia dan perkembangannya sehingga bisa menjadi inspirasi.

Baca Juga: Brabus 1300 R 2023, Harga Rp 1,3 Miliar Off The Road, Knalpot Mirip Bikinan Lokal?

Belajar membatik, salah satu agenda di perayaan Hari Batik Nasional yang diinisiasi Piaggio Indonesia
Istimewa
Belajar membatik, salah satu agenda di perayaan Hari Batik Nasional yang diinisiasi Piaggio Indonesia

Selain acara hari ini, jangan lupa kalau Piaggio Indonesia juga punya varian Vespa Batik LX 125 i-get Special Edition yang diperkenalkan pada 2022 lalu, yang turut menandai pembukaan pabrik pertama Piaggio Group di Indonesia.

Piaggio Group juga menghadirkan Vespa Primavera Batik yang direspon positif oleh pasar di luar Indonesia.

Vespa Batik ini mengadaptasi pola batik tradisional 'Tambal Jagad' sebagai motif utama yang tersemat di bodi kendaraan dan aksesori seperti helm dan topbox.

Pola utama menggambarkan kolase dari tujuh motif batik, yaitu Perisai (Kalimantan), Megamendung (Jawa Barat), Ayam Kasuari (Papua), Sokowani (Sumatera), Tenun Ikat Menjangan (Nusa Tenggara), Kawung (Jawa Tengah), dan Poleng (Bali).

Motif yang tersemat itu membawa inspirasi tentang berbagai latar belakang, tradisi, serta filosofi unik dan khas masing-masing.

Dengan menggabungkan itu semua, Vespa Batik bisa benar-benar mewujudkan semangat “Dari Indonesia, Untuk Indonesia”.

Melalui berbagai aksi yang dilakukan, PT Piaggio Indonesia berharap adalah agar batik bisa terus diapresiasi dan terus bisa dilestarikan dari waktu ke waktu hingga generasi mendatang.

Vespa Batik LX 125 i-get Special Edition yang diperkenalkan pada 2022 lalu
Istimewa
Vespa Batik LX 125 i-get Special Edition yang diperkenalkan pada 2022 lalu

Baca Juga: Aneh tapi Nyata, Tangki Moge Ini Memeluk Mesin, Ini Fungsinya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa