Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengapa Aletra L8 EV Disebut Lawan Tangguh BYD M6? Ini Alasannya

Harryt MR - Kamis, 28 November 2024 | 17:38 WIB
Aletra L8 EV dirancang dengan basis platform Geely Jiaji atau Livan Maple 80V, namun dengan penyesuaian khusus untuk pasar Indonesia
Harryt Dagu / Otomotifnet.com
Aletra L8 EV dirancang dengan basis platform Geely Jiaji atau Livan Maple 80V, namun dengan penyesuaian khusus untuk pasar Indonesia

Otomotifnet.com - Aletra L8 EV resmi mengaspal di Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, membawa sejumlah keunggulan yang menjadikannya pesaing serius di segmen Medium MPV listrik berbasis baterai (BEV/Battery Electric Vehicle).

Yakni disebut sebagai pesaing tangguh BYD M6, yang sama-sama bermain di segmen MPV. Benarkah demikian? yuks kita jabarkan keunggulan Aletra L8 EV.

Dirancang dengan basis platform Geely Jiaji atau Livan Maple 80V, namun Aletra L8 EV yang dipasarkan di Indonesia telah mendapatkan penyesuaian khusus.

Salah satu penyesuaiannya adalah dimensi bodi yang lebih panjang, yaitu tambahan 105 mm dibandingkan model aslinya.

Modifikasi ini memungkinkan mobil untuk membawa barang lebih banyak tanpa harus melipat jok baris ketiga. 

Menurut Djoko Purwanto, Technical Director PT Aletra Mobil Nusantara, langkah ini dirancang untuk memberikan nilai tambah bagi konsumen lokal.

Baca Juga: Diakui Tahun Ini Berat, Menperin Imbau Industri Otomotif Hindari PHK

"Tujuannya agar tanpa melipat jok baris ketiga, mobil ini bisa membawa barang yang banyak," papar Djoko, seraya bilang dengan kapasitas bagasi 459 liter, Aletra L8 EV menawarkan akomodasi lebih besar untuk sebuah medium MPV. 

Di bagian interior, Aletra L8 EV memberikan kesan premium dengan berbagai penyempurnaan. Seperti konsol tengah yang banyak ruang penyimpanan.

Hingga panel pintu dengan aksen jahitan asli, dan desain jok captain seat yang menambah kenyamanan.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa