Jonggol-Sebanyak 7 kendaraan Mitsubishi terdiri dari 6 Mitsubishi Triton dan 1 Pajero Sport melakukan perjalanan adventure di sekitaran Bogor, Jawa Barat (5/3).
Perjalanan dua hari ini diikuti keluarga karyawan PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) meski ini bukan kegiatan resmi KTB.
Pemandunya, Momon S Maderoni, Instruktur 4 WD Triton Smart Driving Training yang selalu dilaksanakan rutin oleh KTB. Sementara pesertanya, ada 20 orang dengan di antaranya anak-anak.
Instruktur Momon pun bersedia membagi pengalamannya dengan menulis sepenggal kisah perjalanannya berikut ini.
Sesuai rencana, rombongan bergerak tepat pukul 09.00 WIB melalui tol Jagorawi, rombongan keluar dari Tol Cibinong.
Usai melewati kawasan Cibinong, setelah melewati Stasiun Pengendali Satelit Palapa, kami membelok ke kanan menuju kawasan Gunung Kapur.
Di titik inilah ‘pintu masuk’ trek off-road yang sesungguhnya. Trek pertama disuguhi jalan berbatu yang diselilingi lumpur di antara ‘sisa’ hutan yang sepi.
Elevasi naik sedikit demi sedikit. Beberapa kali kami harus melewati kali kecil dengan riak airnya yg bening.
Tepat adzan dzuhur kami sampai di perkampungan kecil di tengah hutan ini, kampung Cioray.
Sejenak kami istirahat dan sholat. Secangkir kopi membuka mata kami kembali untuk melanjutkan perjalanan.