Dengan harga yang dijual nanti tidak akan lebih dari Rp 20 juta.
Untuk produksinya, kabarnya Yamaha akan memproduksi massal Lexi ini pada April 2018.
"Tentunya pertama-tama adalah konsumen yang sudah punya motor ingin punya MAXI Category."
"Motor ini (Yamaha Lexi, red) ini adalah step up untuk punya MAXI Category," ujar Dionysius Beti, Executive Vice President Director YIMM.
"Jadi untuk target kedua tentunya wanita yang ingin naik motor, pakai Sexy Lexi ini wanita akan terlihat seksi juga," pungkasnya.