Tradisi Hari Sabtu, Begini Desain Helm Baru Rossi Di MotoGP Italia, Nasionalisme-nya Keluar

Joni Lono Mulia - Sabtu, 2 Juni 2018 | 16:15 WIB

Valentino Rossi dengan bangga menunjukkan desain livery baru helm balapnya yang khusus dipakai untuk (Joni Lono Mulia - )

Ada warna merah, putih dan hijau.

Tak luput ciri khas The Doctor, julukan Valentino Rossi dengan lambang matahari dan bulan alias Soleluna dengan sentuhan putih dan hijau.

Tak ketinggalan rasa nasionalisme Valentino Rossi sebagai pembalap Italia.

(BACA JUGA: Wow...Knalpot Dibikin Mumi, Ternyata Dongkrak Tenaga Saat Di Dynotest)

Seperti ada tulisan di bagian atas helm AGV Pista GP R itu.

Tertera, 'Viva L'Italia... L'Italia Titta Intera' (Hidup Italia... Semuanya Demi Italia)

Sebagai informasi, jadi tradisi Valentino Rossi mengenakan helm dengan desain khusus di ajang yang berlangsung di negerinya, seperti MotoGP Italia di Mugello dan San Marino di sirkuit Misano.

Biasanya, Valentino Rossi baru akan memperkenalkan desain barunya itu di hari Sabtu.

(BACA JUGA: Gagah Di Jalan, 43 Anak Motor Nunduk Jongkok Di Kantor Polisi)

Seperti helm yang baru dominan warna bendera Italia dipresentasikan di sesi latihan ketiga  (FP3), Sabtu (2/6/2018).

Tepatnya menjelang sesi latihan ketiga di sirkuit Mugello, ketika layar TV menyorot juara dunia sembilan kali itu di garasi tim Yamaha.

Tonton saja video perkenalan helm baru Valentino Rossi berikut ini;