3. Viar E-Cross
Selain Viar Q1, PT Triangel Motorindo (TM) Viar Indonesia juga menghadirkan motor listrik dengan genre Adventure atau motor yang biasa digunakan untuk 'garuk tanah'.
Enggak tanggung-tanggung karena Viar menghadirkan dua tipe sekaligus, yakni Viar E-Cross Advance dan Viar E-Cross Lite.
Kapasitas baterai dan suspensi depan yang digunakan menjadi faktor pembeda antara keduanya.
Viar E-Cross Advance dilengkapi dengan baterai 60 Volt/32 Ampere, sedangkan Lite 48 Volt/25 Ampere.
Tipe Advance menggunakan sok upside down full adjustable merek Fast Ace, sedangkan Lite hanya memakai sok teleskopik.
Bobotnya juga ringan, total berat motor ini dengan baterai dan semua kelengkapannya hanya 50 kg saja.
Tapi ingat ya motor listrik ini buat main-main, jangan dipakai terlalu serius lah.
Kalau mau serius sepertinya trail dengan mesin konvensional masih lebih cocok sob untuk saat ini.
Diajang pameran otomotif GIIAS 2018 kemarin, Viar E-Cross dibanderol Rp 50 jutaan.
(BACA JUGA: Valentino Rossi Juga Dah Bilang, Yamaha M1 Tuh Masih Ompong)