Beli Motor Bekas, Kok Roda Sama Spakbornya Enggak Lurus?

Parwata - Selasa, 23 Oktober 2018 | 17:30 WIB

Ilustrasi sokreker motor (Parwata - )

Otomotifnet.com - Kondisi motor capek karena beberapa sebab.

Bisa lantaran sering diajak melintas jalanan rusak dan bergelombang.

Juga lelah akibat sering dipaksa membawa beban berlebih.

(BACA JUGA: Pemilik NMAX dan Aerox 155 Wajib Pakai Barang Ini, Baru Boleh Ikut Customaxi Yamaha 2018)

Khusus di skutik yang bersuspensi tunggal, gejala capek sudah bisa langsung dilihat dari bagian belakang.

Posisi ban belakang tidak sejajar atau sudah nggak segaris lagi dengan ujung spakbor.

Jika kemiringan sudah semakin parah, sokbreker bisa bergesekkan langsung dengan ban.

Jika kondisi sudah separah itu, gejala oleng ketika berkendara akan terasa sekali.

(BACA JUGA: Motor Injeksi Lebih Pol, Piggyback Atau Open Looper Sesuai Selera)

Padahal motor masih pakai ban standar.

Tenang. Bisa kok dikembalikan lagi ke posisi ideal.

Sebelumnya, siapkan dulu dana Rp 88 ribu perak.

"Uang segitu buat beli karet mounting mesin yang memang harus diganti," yakin Taufik Firmansyah dari Smile Motor, di Jl. Cirendeu Rayam Tagerang Selatan.

(BACA JUGA: Suzuki Nex II Jadi Paling Terjangkau, Sabet Best Value GridOto Award 2018)

Bisa diakali tapi tidak dianjurkan menambahkan ring pada karet mounting mesin.

Atau bisa saja dibiarkan begitu untuk beberapa saat.

Tapi jangan kaget kalau dana yang diperlukan nantinya jadi lebih besar karena kerusakannya bisa merembet ke bagian lain.