Kisah Driver GO-JEK Pertama Berkode Driver 001, Enggak Pakai Aplikasi

Irsyaad Wijaya - Selasa, 8 Januari 2019 | 07:00 WIB

Mulyono, sosok mitra pertama GOJEK (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Bagi sebagian orang pasti asing saat mendengar nama Mulyono (52).

Namun, nama itu tak asing bagi perusahaan GO-JEK.

Sebab dia berkontribusi dalam berdirinya perusahaan transportasi online tersebut.

Mulyono atau yang kerap disapa pak Kumis ini, ternyata sebagai mitra GO-JEK pertama yang diberi kode khusus, 'driver 001'.

Dulunya aa pria biasa yang bekerja sebagai pengojek pangkalan (opang) di kawasan Jakarta Selatan.

(Baca Juga : Miris, Dituduh Pakai Aplikasi Tuyul, Ibu-ibu Driver Ojol Diputus Kemitraannya)

Dan kebetulan, GO-JEK saat pertama kali berdiri, berada dekat dengan tempatnya 'mangkal' sebagai ojek pangkalan.

"Berawal (masuk) GOJEK di Jalan Kerinci (dekat Pasar Mayestik), saya masuk Agustus 2010, (perusahaan) berawal dari garasi mobil. Kantornya ukuran 5x7 meter," ujar Mulyono, di AEON Mall Jakarta Garden City, Cakung, Jakarta Timur, Minggu (6/1/2019).

Pertama kali dirinya bergabung dengan GOJEK, saat itu sistem pemesanan ojek online belumlah menggunakan aplikasi seperti sekarang ini.

Saat itu, sistem pemesanan ojek online harus diperantarai oleh seorang penghubung dari pihak GOJEK.

(Baca Juga : Bikin Mewek, Momen Driver Ojol Bantu Penumpang Bertongkat Turun)