Rifat Sungkar Puas Jajal Dua Tipe Mobil Reli Bersama Pereli Inggris

Irsyaad Wijaya - Senin, 18 Februari 2019 | 13:40 WIB

Rifat Sungkar saat uji coba mobil reli tipe AP4 dan R5 di Australia (Irsyaad Wijaya - )

Dari hasil uji coba ini, Rifat menganggap region Asia-Pasifik (termasuk Indonesia) sudah mampu menciptakan mobil hebat.

Untuk digunakan dalam ajang-ajang balap reli bergengsi agar menciptakan iklim balap reli yang kompetitif.

Ia menilai formula mobil tipe AP4 ini sangat sederhana karena menggunakan mesin, gearbox, dan suspensi yang sama untuk seluruh bodi.

“Apabila ada yang berminat untuk membangun mobil ini akan sangat mudah karena platform mobil AP4 basis sasis, mesin, gearbox, dan kaki-kaki semuanya sama, hanya jubah atau bodinya saja yang berbeda dan bisa dari berbagai merek kendaraan,” tutur Rifat Sungkar.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Rifat Sungkar Telah Menyelesaikan Uji Coba Mobil Reli Bersama Pereli Asal Inggris