Mercedes-Benz E250 Estate, Katanya, Kalau Main Estate Tingkatannya Beda

Sukandi - Selasa, 7 Mei 2019 | 08:14 WIB

Mercedes-Benz E250 Estate 2016 Stance Family Estate (Sukandi - )

Otomotifnet.com - Kiki Anugraha seperti tak pernah kehabisan ide memodifikasi mobil-mobilnya.

Setelah bikin heboh dengan Toyota 86 'Karma', ia kembali muncul dengan ‘mainan’ terbarunya, Mercedes-Benz E250 Estate!

"Gue penasaran pengin main mobil Eropa, makanya coba modif Mercy Estate ini. Apalagi sekarang estate lagi hype belakangan ini!" serunya bersemangat.

Memang, jika pehobi modifikasi sudah 'berani' memodifikasi Estate atau Wagon.

"Tingkatannya sudah beda, hahaha..," gelaknya.

Akhirnya dalam waktu singkat, mobil ini pun jadi seperti yang terlihat di foto di halaman ini.

Yuk, dilihat apa aja modifikasi yang dilakukan Kiki pada mobil kelahiran 2016 ini. Kyn / OTOMOTIF


BODY KIT AMG

Kyn / OTOMOTIF
Mercedes-Benz E250 Estate 2016, Dari silver direpaint jadi super deep black. Mewah!

Langkah awal adalah mengganti bumper asli, pakai produk OEM Mercy E63 AMG Estate.

"Gue ingin tampangnya terkesan lebih sporty," alasan Kiki.

Itu pun masih ditambah lips Renntech di bumper depannya.

"Supaya makin 'lengket' ke aspal," tambahnya.

Kyn / OTOMOTIF
Mercedes-Benz E250 Estate 2016 , Knalpot Remus valvetronic sebagai pelengkap