Otomotifnet.com - Film Dilan 1991 jadi tontonan yang sedang heboh-hebohnya di kalangan anak muda.
Jalan cerita yang menarik, serta beberapa artis ternama yang membintangi film ini membuat daya tarik tersendiri.
Namun buat anak otomotif pasti enggak asing dengan Honda CB 100 K-2 yang jadi tunggangan si Dilan yang ikonik banget.
Dan ternyata karena lagi ramai-ramainya film yang satu ini, komedian Dodit Mulyanto juga tertarik dengan gaya Dilan saat mengendarai motor.
(Baca Juga : Detik-Detik Yamaha Aerox 'Nyender' di Tikungan, Oleng Usai Potong Ninja 250)
Berbeda dengan Dilan yang megendarai Honda CB, Dodit membuat video menggunakan Harley-Davidson.
Dodit bergaya layaknya Dilan menggunakan jaket jeans dengan kerah cokelat.
Sebelum menyalakan mesin motornya Dodit juga sempat mengatakan kalimat pembuka.
"Aku yakin Dilan karo aku mesti ngganteng Dilan, tapi pedae durung mesti," kata Dodit.
(Baca Juga : Yamaha NMAX Dijual Murah, Diler Didatangi, Ternyata Lokasi Fiktif)
Kalau diartikan, saya yakin Dilan sama aku pasti lebih ganteng Dilan, tapi motornya belum pasti.
Setelah sempat mengeluarkan dialog tersebut, Harley-Davidson Fat Boy itu langsung dinyalakan dan digas oleh Dodit.
Langsung saja suara khas Harley-Davidson ini terdengar jelas dengan semburan mesin di atas 1.000 cc-nya.
Berikut video lengkapnya;