Setelan AC Maksimal Tapi Kabin Enggak Dingin, Bisa Jadi Katup Ekspansi Rusak

Ignatius Ferdian - Senin, 10 Juni 2019 | 18:00 WIB

katup ekspansi (Ignatius Ferdian - )

Ryan/GridOto.com
ilustrasi blower AC mobil

Hal ini dijawab oleh Nana mekanik dari AC Milan yang khusus menangani sistem AC.

Menurutnya, katup ekspansi ini mulai rusak bisa dirasakan dari ruang kabin yang lama dingin walaupun setelan dingin sudah di paling dingin.

"Ruang kabin lama dingin walau refrigerant baru bisa diakibatkan katup ekspansi rusak, jadi katup tidak terbuka secara penuh walau suhu kabin masin panas," ucap Nana yang beralamat di Jl. R.A. Kartini No.27, Bekasi.

Refrigerant yang diputarkan oleh kompressor AC pun tidak akan maksimal.

Ryan/GridOto.com
selalu bersihkan ruang blower secara berkala

(Baca Juga: All New Toyota Rush Ganteng Dalam Sekejap, Ini Dia Pilihan Aksesori Aftermarketnya)

Biasanya, pengguna mobil hanya menyalahkan referigerant AC yang bermasalah.

Padahal ini mengindikasikan katup ekspansi yang mulai rusak.

Bila sudah begini, ada baiknya katup ekspansi dilakukan servis atau bila sudah rusak parah diganti dengan yang baru.