Honda ADV150 Ganteng Pakai Stoplamp Ini, Ada 3 Mode Lampu, Cuma Rp 750 Ribu

Irsyaad Wijaya,Yuka Samudera - Selasa, 11 Februari 2020 | 14:00 WIB

Salah satu mode di stoplamp JPA untuk Honda ADV150 (Irsyaad Wijaya,Yuka Samudera - )

Otomotifnet.com - Punya Honda ADV150 tapi tangan sudah gatal pengin mengubah tampilannya? Mulai aja dulu dari stoplampnya.

Coba ganti stoplamp orisinalnya dengan produk aftermarket merek JPA.

Kelebihannya tinggal pasang tanpa perlu melakukan modifikasi lagi.

"Stoplamp JPA ini tinggal plug n play aja di area cluster stoplampnya, tapi harus lepas body full set karena memang urutan buat membuka body belakang dan harus buka bodi bagian depan dulu," kata Ihasan, pemilik Ihsan Motoshop.

(Baca Juga: Honda ADV150 Ganti Windshield Ini, Lebih Tinggi 10 Cm, Anti 'Nanggung')

Yuka Samudera/GridOto.com
Stoplamp JPA Honda ADV 150

"Ya mirip-mirip Honda PCX lah," lanjut Ihsan yang gerainya di Jl. Taman Malaka, Pondok Kelapa, Jakarta Timur.

Kelebihan yang lain adalah ada 3 mode lampu, jadi bisa diotak-atik sendiri kalau bosan.

"Ada 3 mode yang bisa diatur pakai modul khusus. Ohya ini juga ada bagian untuk lampu sein, jadi ya fungsinya enggak cuma stoplamp aja," tutur Ihsan.

Warna mika stoplamp juga agak smoke, lumayan menarik jika dilihat dari dekat.