First Impression dan Spesifikasi KIA Seltos E AT, Ini Bedanya Dengan Tipe EX

F Yosi - Kamis, 25 Juni 2020 | 20:00 WIB

KIA Seltos E AT (F Yosi - )

Fitur ini membuat tampilan Seltos menjadi lebih mewah, tapi hanya tersedia pada varian paling atas.

Asiknya Spion bisa diatur secara elektrik dan dapat melipat otomatis, ia dilengkapi pemanas yang berfungsi menghilangkan embun.

Masih di area samping, pelek roda berukuran 16 inci, bukan 17 inci.

Lebih kecil, tapi tetap memberikan tampilan yang atraktif dengan balutan ban 205/65.

Sedangkan tampak samping lis kaca tidak terdapat garis chrome.

F Yosi/Otomotifnet
Bahan Jok Kia Seltos E AT menggunakan Fabric

Interior

Masuk ke dalam interior, kunci sudah keyless, tapi bukan smart entry, start-stop button tak disematkan, proses menyalakan dan mematikan mesin masih bergaya lama menggunakan anak kunci.

Nuansa interiornya tetap mewah, walau pelapis jok yang menyambut berupa fabric pada tipe E dan EX.

Sedangkan EXP sudah menggunakan bahan leather warna hitam dengan aksen motif potongan berlian.